Kepala Otorita IKN Sebut Luas Pengembangan Ibu Kota Baru 4 Kali Lebih Besar Dari DKI Jakarta
Nasional

Pemerintah masih terus fokus terhadap proyek pembangunan IKN Nusantara di Kaltim. Kepala Otorita IKN Nusantara pun menyebut bahwa Ibu Kota baru memiliki luas pengembangan lebih besar daripada DKI Jakarta.

WowKeren - Proyek pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Indonesia yang baru di Kalimantan Timur (Kaltim) hingga saat ini diketahui masih terus bergulir. Sebelumnya, pemerintah telah memutuskan untuk memindahkan Ibu Kota dari DKI Jakarta ke Kaltim.

Bahkan pemerintah pun telah menunjuk Kepala Otorita IKN Nusantara yakni Bambang Susantono. Belum lama ini, Bambang diketahui mengungkapkan bahwa IKN Nusantara memiliki luas pengembangan empat kali lebih besar dibanding DKI Jakarta.

Bambang lantas menyampaikan bahwa hingga 2024 mendatang, pemerintah akan fokus untuk membangun kawasan inti pusat pemerintahan (KIPP) seluas 900 hektare. "Luas kawasan IKN sekitar 56 ribu hektare dengan luas total pengembangan 256 ribu hektare atau empat kali lebih besar dari Jakarta," ungkap Bambang saat memberikan penjelasan dalam acara "10 Years Global Movement Indonesian Diaspora" yang disiarkan melalui YouTube IKN Nusantara, Rabu (6/7).

Sementara berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi DKI Jakarta, kata Bambang, luas wilayah DKI mencapai 662,33 kilometer persegi atau 66.233 hektare. Ia kemudian membeberkan bahwa 65 persen dari luas total pengembangan itu akan dibiarkan menjadi hutan tropis.


Menurut Bambang, dari total area yang akan dibangun hanya mencapai 25 persen. Artinya, IKN Nusantara memiliki potensi sebagai carbon netral city karena hutan tropis akan berfungsi sebagai penarik emisi karbon atau carbon sink yang sangat besar.

"Itulah sebabnya kota ini memiliki branding sustainable forest city," jelas Bambang. Selanjutnya dari 256 ribu hektare total luas pengembangan IKN Nusantara, 6.600 hektare di antaranya merupakan KIPP.

"Di mana 900 hektare akan kami bangun hingga 2024, di area KIPP akan kami bangun Istana Presiden, Istana Wakil Presiden, beberapa kantor kementerian, lembaga tinggi negara," beber Bambang.

Selanjutnya, kata Bambang, akan dibangun juga berbagai Plasa Kebangsaan, fasilitas TNI-Polri, perumahan dan apartemen, fasilitas esensial penunjang lain seperti pendidikan, kesehatan, dan kebutuhan sehari-hari. Tidak hanya itu, nantinya juga akan dibangun tempat hiburan dengan tema yang sesuai dengan kondisi hijau dan ramah lingkungan di Kalimantan.

Bambang menambahkan bahwa Presiden Joko Widodo akan menerbitkan Keputusan Presiden (Keppres) tentang Pemindahan Ibu Kota dari Jakarta ke IKN Nusantara pada tahun 2024 nanti, tepatnya di semester I. "Dan pada saat itulah Ibu Kota akan berpindah dari Jakarta ke (IKN) Nusantara," tandas Bambang.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait