Lima Member WayV Berangkat ke Indonesia untuk Hadiri ITA 2022, Kompak Sembunyikan Rambut
Twitter/WayV_official
Selebriti

Kelima member terlihat memakai topi dalam foto-foto jepretan media dan fansite. Penggemar berspekulasi bahwa Ten dan kawan-kawan sengaja menyembunyikan warna rambut mereka.

WowKeren - Ajang penghargaan Indonesian Television Awards (ITA) 2022 diketahui sudah siap digelar. Bila tidak ada halangan dan kendala, acara ini bisa berlangsung pada 22 September 2022 nanti. Salah satu bintang tamu yang akan dihadirkan adalah WayV dan grup tersebut sudah dalam perjalanan ke Indonesia.

Lima member yang berangkat ke Jakarta melalui Bandara Internasional Incheon adalah Kun, Ten, Xiaojun, Hendery, dan Yangyang. Winwin diketahui sudah kembali ke Korea tapi tak ikut dalam aktivitas kali ini sementara Lucas masih hiatus.

Kelima member terlihat memakai topi dalam foto-foto jepretan media dan fansite. Penggemar berspekulasi bahwa Ten dan kawan-kawan sengaja menyembunyikan warna rambut mereka karena WayV sebelumnya telah mengonfirmasi akan comeback.

Lima Member WayV Berangkat ke Indonesia untuk Hadiri ITA 2022, Kompak Sembunyikan Rambut

OSEN


Sebelumnya, WayV telah menyapa penggemar lewat video message. Mewakili rekan-rekannya, Ten yang berasal dari Thailand berkata dalam bahasa Inggris, "Kami akan tampil di ajang penghargaan paling bergensi di Indonesia. Jangan lupa nonton Indonesian Television Awards 2022 di RCTI dan GTV pada 22 dan 23 September pukul 17:30."

Dalam berita lainnya, Kun dan Ten mengonfirmasi bahwa WayV sedang mengerjakan album comeback selama streaming langsung mereka bersama penggemar. Dalam siaran langsung tersebut, Kun mengatakan jika mereka sedang mengerjakan berbagai gaya berbeda untuk album tersebut.

"Kabar baiknya buat kalian adalah bahwa final track direkam hari ini. Kami punya banyak style lagu dan sejujurnya koleksi WayV sangat bagus," tutur Kun di siaran live-nya. Kemudian, Ten mengungkapkan bahwa mereka sekarang "kicking forward" alias "menendang ke depan" dan bukannya "menendang kembali" atau "kicking back". Dan Kun menambahkan bahwa title track-nya sangat bagus.

Seperti diketahui, terakhir kali WayV memiliki album comeback grup adalah pada Maret 2021 dengan perilisan "Kick Back". Setelah itu, WayV merilis OST "Everytime" pada bulan Juni lalu dan selang satu tahun kemudian belum ada kabar tentang apakah grup tersebut akan merilis musik baru atau tidak.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru