Chaeyeon Ungkap Reaksi Member IZ*ONE Usai Dirinya Putuskan Comeback Sebagai Solois
Instagram
Musik

Pada 12 Oktober KST, Chaeyeon menghadiri showcase untuk debut solonya yang akan datang di Yes24 Live Hal dan berbicara tentang albumnya 'Hush Rush' serta emosi yang dia alami dalam persiapan debutnya.

WowKeren - Lee Chaeyeon akhirnya menyapa penggemar sebagai seorang solois dan baru-baru ini mengungkapkan bagaimana mantan anggota IZ*ONE usai mendengar kabar dirinya melakukan debut solonya. Seperti diketahui Chaeyeon sebelumnya melakukan debutnya bersama IZ*ONE setelah mengikuti acara survival program "Produce 48".

Pada 12 Oktober KST, Chaeyeon menghadiri showcase untuk debut solonya yang akan datang di Yes24 Live Hall. Dalam kesempatan tersebut kakak dari member ITZY Chaeryeong itu berbicara tentang albumnya "Hush Rush", serta emosi yang dia alami dalam persiapan debutnya sebagai artis solo setelah aktivitas bersama IZ*ONE.


Chaeyeon juga mengungkapkan bagaimana mantan anggota IZ*ONE bereaksi terhadap debut solonya yang akan datang dengan menyatakan, "Mereka melihat aku meluncurkan aktivitas (solo) ku dan sangat senang. Mereka juga memberi selamat kepadaku. (Mereka) adalah sumber motivasi dan motivasi yang baik dukungan saat aku sedang mempersiapkan albumku. Kami masih terus memberi selamat dan saling mendukung dalam obrolan grup kami."

Chaeyeon lebih lanjut mengungkapkan bahwa anggota IZ*ONE sebenarnya adalah orang pertama yang mengetahui debut solonya. Sedangkan Chaeyeon akan merilis mini album pertamanya "Hush Rush" pada 12 Oktober pukul 6 sore KST.

Sementara itu Chaeyeon merupakan mantan anggota girl grup proyek IZ*ONE dan mantan anggota tim pra-debut WM WM Ggumnamu. Chaeyeon pertama kali memulai karirnya sebagai idola setelah tampil sebagai kontestan di reality show kompetisi televisi "K-pop Star 3" pada 24 November 2013, bersama dengan adiknya Chaeryeong. Keduanya tersingkir dari acara kompetisi, tetapi kemudian bergabung dengan JYP Entertainment sebagai trainee.

(wk/aiss)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru