Song Hye Kyo Buat Kemunculan Lucu di Postingan Aktor Park Sung Hoon
Selebriti

Song Hye Kyo membuat kemunculan tak terduga di postingan Instagram rekan mainnya di drama "The Glory", Park Sung Hoon. Song Hye Kyo muncul dalam meme untuk promosi "The Glory".

WowKeren - Song Hye Kyo membuat kemunculan tak terduga nan lucu di salah satu postingan terbaru aktor Park Sung Hoon, rekannya di drama "The Glory". Song Hye Kyo muncul sebagai meme yang dibagikan Park Sung Hoon dalam postingan Instagram yang diunggah pada Senin (26/12) hari ini.

Dalam postingan itu, Park Sung Hoon membagikan gambar tangkapan layar map pesanan aplikasi taksi online. Gambar Song Hye Kyo di 'The Glory' juga muncul bersamaan dengan kalimat 'Bergerak, tiba dalam waktu sekitar 4 menit'. Seolah-olah ketika taksi dipanggil, Song Hye Kyo secara pribadi akan menyetir untuk menerima pesanan tersebut.

"Saya memanggil taksi ... Moon Dong-eun akan menjemput saya ... Haruskah kita melarikan diri ...?" tulis Park Sung Hoon dalam postingan yang diunggahnya pada Senin (26/12) tersebut.

Photo-INFO

Instagram


Seperti diketahui, Moon Dong Eun merupakan karakter yang diperankan Song Hye Kyo dalam drama "The Glory" yang akan segera tayang. Bersamaan dengan itu, tagar "The Glory #theglory #netflix" juga dilampirkan di bagian bawah untuk mempromosikan karya Netflix "The Glory", yang akan dirilis pada tanggal 30 Desember mendatang.

Postingan lucu Park Sung Hoon itupun juga turut menarik perhatian rekan aktris mereka yang lain, Kim Hye Eun. "Jadi Hye Kyo terus naik taksi haha," komentar Kim Hye Eun. "Hye Kyo Nuna sedang bekerja keras," balas Park Sung Hoon.

Sejumlah netizen juga turut memberikan respon positif pada postingan promosi kreatif dan lucu yang dilakukan Park Sung Hoon untuk drama "The Glory" tersebut. Mereka pun tampaknya juga makin tak sabar untuk bisa segera menyaksikan drama terbaru Song Hye Kyo cs tersebut.

"Pinter ngelawak ni...jadi suka ku sama dikau. kocak!!Promo TG terussss...salutttt!" tulis @banxxxx. "Hahahahahha I can't wait this drama," sambung @nurxxxx. "Ngakak banget," lanjut @misxxxx. "Saya tunggu diperempatan bang sama mba mundong," imbuh @nooxxxx. "Hahahahah.....saa eee bangg ngelawakkk," pungkas @sanxxxx.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait