El Rumi Yakin Layak Menang Meski Gelar Tinjunya Tuai Pro Kontra
Instagram/elelrumi
Selebriti

El Rumi percaya diri mengklaim jika dirinya memang layak menang dari Jefri Nichol usai gelar juara tinjunya sempat menuai pro kontra dari sebagian masyarakat.

WowKeren - El Rumi yakin jika dirinya memang layak menang dari Jefri Nichol usai keduanya bertanding tinju di acara Superstar Knockout, Jumat (17/11) kemarin. Pasalnya, kemenangan El itu sempat menuai pro dan kontra dari sebagian masyarakat.

Beberapa orang menilai jika Jefri lah yang seharusnya keluar sebagai juara. Jefri juga sempat diduga marah lantaran El lah yang dinyatakan menang. Sadar kemenangannya diragukan banyak orang, El memperlihatkan sikap santai.

El yakin pertandingannya dengan Jefri berjalan adil. Ia juga meyakini jika dirinya memang layak memenangkan pertandingan. Ia pun mempersilahkan siapa pun yang meragukan kemenangannya untuk menyaksikan ulang video pertandingan mereka.

"Ya hal yang biasa lah, ada yang setuju menang, ada yang nggak setuju menang. Tapi setelah ditonton ulang berkali-kali memang kayaknya layak menang harusnya," kata El saat ditemui wartawan di kawasan Jakarta hari ini, Rabu (22/11).

"Sebenernya kalau yang nggak setuju lebih baik nonton ulang aja sih. Dan banyak juga kok yang baru nonton sekali emang yakin Nichol nya menang, tapi pas nonton berulang-ulang memang jelas poin yang menang," ujar El.


El mengungkap jika di ronde ketiga dan keempat dirinya lebih unggul ketimbang Jefri. "Di ronde tiga, ronde empat kan jelas saya yang secara poin menang ya," tegas El.

Meski meyakini bahwa dirinya adalah pemenang, El juga mengakui skill tinju seorang Jefri Nichol. Putra kedua Maia Estianty itu memuji pukulan Jefri sangat baik. Sayangnya, El melihat Jefri kurang dalam hal stamina.

Di sisi lain, Jefri sudah mengakui kekalahannya meski sempat dikira marah. Pemain film “Dear Nathan” ini juga membenarkan jika pertandingan mereka berjalan adil.

”Gue respect sama El di ronde keempat dia staminanya masih bagus. Gue akuin di ronde keempat gue kehabisan napas, tapi respect sama permainannya, main cantik,” kata Jefri kepada awak media usai pertandingan berakhir kemarin, Jumat (17/11).

”Kecewa pasti karena stamina gue habis di ronde keempat, ya kalian bisa lihat sendiri lah. Fair, fair (pertandingan berjalan adil),” lanjut Jefri.

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait