Visual Byeon Woo Seok Dianggap Beda Drastis dari Era Modeling
Isplus
Selebriti

Byeon Woo Seok pernah membahas soal tubuh kurusnya semasa masih menjadi model. Sang aktor pergi ke Milan Fashion Week dan berkeliling untuk audisi casting selama sekitar 2 minggu.

WowKeren - Byeon Woo Seok kini tengah menuai popularitas tinggi berkat membintangi "Lovely Runner". Sebelum terjun ke dunia akting, aktor kelahiran tahun 1991 ini mengawali kariernya sebagai model di bawah naungan YG Entertainment.

Belum lama ini, netizen Korea Selatan menyoroti lagi potret Woo Seok di era modelling. Jika diperhatikan, bintang drama "Strong Girl Nam-Soon" ini memiliki tampang agak garang karena dulu tubuhnya begitu kurus.

Saat akhirnya berkarier di dunia akting, tubuh Woo Seok sedikit lebih berisi. Hal ini yang membuat netizen merasa bahwa visual terbaru bintang drama "Moonshine" itu terlihat berbeda drastis dari saat masih menjadi model.

"Dia terlihat lebih garang daripada sekarang, mungkin karena dia lebih kurus dulu[sic!]," tulis seorang netizen. "Oh, ada foto yang belum pernah kulihat sebelumnya. Terima kasih! Ya, dia terlihat berbeda. Dia bahkan lebih garang dulu[sic!]," tambah yang lain.


Visual Byeon Woo Seok Dianggap Beda Drastis dari Era Modeling

Source: Naver

"Nuansanya berubah dari dulu ke sekarang, tapi di mataku, dia selalu keren. Aku sangat menyukainya[sic!]," sahut netizen lainnya. "Dulu, dia punya ketajaman dan pesona khas model. Sekarang, dia punya penampilan yang lebih khas aktor[sic!]," imbuh lainnya.

Di sisi lain, Woo Seok pernah membahas soal tubuh kurusnya semasa masih menjadi model. "Aku kurus ketika menjadi model. Aku sangat malu melihat versi kurus dari diriku. Saat itu, aku kurus karena pergi ke Milan Fashion Week dan berkeliling untuk audisi casting selama sekitar 2 minggu," ungkap sang aktor.

Woo Seok menjelaskan dengan lebih detail alasannya memiliki tubuh yang kurus saat itu. "Aku ingin ikut serta dalam audisi casting sebanyak mungkin, jadi tidak sempat makan. Saat itu, aku banyak berjalan kaki. Aku tidak punya banyak uang," kenangnya.

Sementara itu, Woo Seok kini masih disibukkan dengan tur fanmeeting di sejumlah negara. Sang aktor juga kebanjiran tawaran akting hingga pemotretan. Namun, belum ada proyek baru yang dikonfirmasi Woo Seok. Nantikan terus informasi terbarunya di sini ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait