Momen Lisa Robek Surat Cerai dengan Jennie BLACKPINK Jadi Perbincangan
Selebriti

Fansign BLACKPINK kali ini dibuat khusus karena hanya ada 88 penggemar yang bisa berinteraksi langsung dengan Jisoo cs. Ada momen menarik antara Lisa dan fans.

WowKeren - BLACKPINK telah sukses menggelar fansign untuk merayakan 8 tahun debut mereka di industri K-Pop. Dalam event yang diadakan pada 8 Agustus itu, ada momen menarik terjadi karena Lisa tampak merobek sebuah kertas dari penggemar.

Dalam video yang beredar di media sosial, Lisa tampak mengobrol dengan seorang penggemar wanita. Fans itu terdengar bertanya apakah Lisa masih mengingat pernah menanda tangani surat pernikahan dengan Jennie yang dibuatnya dulu.

Lisa menjawab, "Yah, itu sunggun lucu. Oh, jadi itu kamu yang membuatnya." Fans itu menganggukkan kepala dan meminta Lisa untuk menanda tangani surat cerai dengan Jennie. Lisa tampak syok dan bertanya, "Apa? Kenapa?"

Fans menjawab, "Karena sekarang kalian sudah berpisah jalan." Namun, Lisa enggan menanda tangani surat cerai itu dan berpura-pura ingin merobeknya. Fans itu akhirnya berkata, "Yah, kamu boleh merobeknya kalau memang tidak mau tanda tangan."


Momen Lisa Robek Surat Cerai dengan Jennie BLACKPINK Jadi Perbincangan

Source: Naver

Lisa lantas membubuhkan tanda "X" di surat cerai itu dan akhirnya merobeknya. Momen Lisa merobek surat cerai dengan Jennie ini langsung viral dan sudah ditonton sebanyak 1,3 juta kali oleh warganet. Para penggemar senang dengan reaksi Lisa.

"Dia bahkan tidak membiarkan Jennie melihat kertas-kertas itu dan langsung merobeknya. Dia sangat lucu[sic!]," tulis seorang penggemar. "Keren banget!!! Aku penasaran gimana reaksi Jennie melihat Lisa merobek surat cerai itu?[sic!]," tambah yang lain.

"Tolong, aku tidak bisa berhenti tersenyum dan cekikikan. Ini terlalu lucu[sic!]," sahut penggemar lainnya. "Aku jadi penasaran...bagaimana kalau Jennie adalah orang pertama yang duduk dan melihat surat cerai itu? LoL[sic!]," imbuh lainnya.

Sementara itu, fansign BLACKPINK kali ini dibuat khusus karena hanya ada 88 penggemar yang beruntung dan berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan Jisoo cs. Masing-masing penggemar hanya memiliki waktu sekitar 2 menit untuk berinteraksi dengan Rose cs.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait