Mingyu SEVENTEEN Main Tenis Bareng Ayah Pakai Raket Langka Super Mahal
Instagram/min9yu_k
Selebriti

Main tenis bareng sang ayah, Mingyu SEVENTEEN mencuri fokus karena memakai raket branded edisi terbatas yang harganya membuat banyak penggemar melongo saking mahalnya.

WowKeren - Mingyu SEVENTEEN (II) baru-baru ini bikin fans syok usai main tenis bareng ayah. Pasalnya, rapper kelahiran 1997 itu menggunakan raket kolaborasi brand Wilson dan bintang tenis Roger Federer.

Pada Rabu (21/8/2024), Mingyu mengunggah foto peralatan tenisnya melalui Instagram Story. Ia ternyata menghabiskan waktu dengan main tenis bareng ayahnya.

Postingan itu menunjukkan set raket tenis beserta tas milik Mingyu. Tas itu berwarna hitam dengan lambang inisial sang petenis. Tak lupa, ia menadai akun Wilson dan petenis Roger Federer.

Setelah Mingyu memposting foto raket tenisnya, banyak penggemar terkejut. Beberapa bahkan baru sadar bahwa Mingyu sekaya itu untuk tenis bersama ayahnya dengan peralatan mumpuni.

Saat ditelusuri, Mingyu rupanya memakai raket tenis yang dihargai sekitar 300 USD (sekitar Rp4.6 juta). Fakta ini mengejutkan fans, apalagi mereka yang sama-sama doyan tenis.


Mingyu SEVENTEEN Main Tenis Bareng Ayah Pakai Raket Langka Super Mahal

Source: InstaStory

"Maksudku aku tahu mereka sangat kaya tapi melihat ini juga membuatku sadar betapa kayanya mereka karena persetan maksudmu mereka punya perlengkapan tenis roger federer dan dia bermain dengan ayahnya," kata salah satu netizen. "RAKET 300 DOLLAR," sahut netizen lain.

"Ya perlengkapan tenis roger federer dan dia hanya menggunakannya untuk bermain tenis dengan ayahnya?... aku sudah tahu dia jauh di luar jangkauan semua orang tapi ini tetap membuatku terpukul," imbuh yang lain.

"Raket tenis emang mahal btw. Semakin ringan & bouncy stringnya dia makin mahal. Handle acc juga pricey. Dan itu raket branded. Wilson itu salah 1 brand tennis racket yang ok kalau hobi tenis. And roger federer... Well kamu bisa googloing nama itu," komentar seorang netizen.

"Ngeliat dia beli sepeda di LA yg notabenenya kaga bisa dibawa balik aja udah menggambarkan betapa crazy richnya seorang kim mingyu [sic!]," sambung netizen yang lain. "Bener-bener, nikahin gue gyu sumpah deh w jg mau tennis pke raket ituu APA PINJEM DEH PINJEM," ujar lainnya.

Sementara itu, Mingyu dan SEVENTEEN akan memulai rangkaian tur "RIGHT HERE" pada Oktober mendatang. Setelah tampil di Korea, mereka juga akan mampir di beberapa kota di Jepang.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait