Lucinta Luna unggah chat mengejutkan dari Crazy Rich Citra Insani terkait Isa Zega. Tak cuma menjebak Lucinta, Citra beberkan dugaan Isa berniat jahat pada dr Oky Pratama, bos sekaligus bestie Nikita Mirzani.
- Ria Susilo Wardhani
- Sabtu, 30 November 2024 - 09:49 WIB
WowKeren - Nikita Mirzani agaknya punya sekutu di tengah konflik dengan Isa Zega. Sekutu itu tak lain adalah Lucinta Luna yang belakangan menuding Isa pernah menjebaknya masuk penjara terkait narkoba.
Tak cuma itu, Lucinta juga beberkan chat mengejutkan dari crazy rich Citra Insani. Rupanya, Citra mengaku menjauh dari Isa yang berniat jahat pada bos sekaligus bestie Nikita, dr Oky Pratama. Citra sampai merinding saat Isa cerita soal modusnya menjebak Lucinta.
"Kakak menjauh dari dia," kata Citra. "Kakak dijelek-jelekkan juga kan?" tanya Lucinta. "Karena dia mau jahatin dr Oky dan cerita soal jebakan ke kamu. Cuma kakak nggak ada bukti," seru Citra. "Oalah nggak papa kak," balas Lucinta. "Sejak dia cerita aku merinding dan menjauh. Tega banget ya rabbi. Dia bilang caranya, awal itu mau endorse supaya dapat alamat kamu. Lalu dia ada di area itu pas kamu digerebek. Dia di mobillihat kamu dari jauh. Itu dengan bangganya dia cerita. Dari situ kakak jauhin," seru pengusaha tajir itu.
Citra juga mengungkap jika ia sebenarnya sudah mengirim pesan via DM pada Lucinta di 2021 soal kelakuan Isa. Namun, Lucinta kala itu tak merespons.
"Lucinta, dulu si kakek cerita ke saya kalau dia jebak kamu," kata Citra dalam DM lama di 2022. "Semoga kamu dapat keadilan. Maaf aku udah coba info tapi kamu gak baca waktu itu."
Membaca chat itu, Lucinta jadi meradang. Ia ungkap terima kasih buat Citra karena sudah speak-up. Tak cuma itu, Lucinta juga mengecam perbuatan Isa dan mengklaim dirinya seperti karakter Song Hye Kyo di "The Glory".
"Bravo 👏🏻 kak @citrainsani_87 Mantan Owner Skincarenya Si Kakek Bp3n9 ituhhh … akhirnya SPEAK UP JUGA 🙏🏻 Terima kasih atas keberanian KAKAK selama ini yang udah dijatuhkan oleh Sang Penyestia Ag*ma ituhhh udh di BA in Skincare sama Kak @citrainsani_87 malah dijatohin," seru Lucinta. "BACA DAN DENGER SAMPAI AKHIR DIA MAU MENGHANCURKAN DOKTER @dr.okypratamaa DAN LUCINTA LUNA YANG SUDAH DI JEBAKNYA SUNGGUH DILUAR NURUL PERENCANAAN ANDA YAH KAKEK. GARA2 ANDA SAYA 1 TAHUN GAK BERSALAH DI JERUJI BESI DAN TERKENA VONIS PENYAKIT MENTAL ( SAKIT JIWA ) TRAUMA SEUMUR HIDUP …ALLAHU AKBAR KUMAAFKAN DIRIMU HUKUM TETAP BERJALAN YAH KAKEK …AKULAH SONG HYE-KYO ( THE GLORY ) DI KISAH NYATA. AKU BANGKIT DAN MENUNTUT KEADILAN ATAS OKNUM JAHAT YANG KAU BAYAR UNTUK MENJEBAKKU."
Sementara itu, Nikita juga ikut muncul dan berikan reaksi menohok buat Isa. "WAKTU NYA SIH WARWERWOR ISA ZEGA ITU UDH GA LAMA LAGI KOK. TGL 3 wajib dtg ke polda surabaya.. BERKAHIR DI SITU. TENANG PERI KEGELAPAN ALLAH GA TIDUR," seru Nikita.
Sebelumnya, Lucinta juga mengaku ada korban Isa lainnya. Tak cuma Lucinta, Gebby Vesta juga ikutan buka suara dan bongkar trik licik Isa yang menjebak eks artisnya sekaligus kini mengincar Nikita.
"Ini catatan dosa dia sebelum ngejebak LL buat masuk penjara dengan suruh Mpok Lela beli (diduga narkoba), kemudian lempar di tempat sampahnya LL," kata Gebby. "Jadi dia pakai trik licik guys, jadi dia akan menghalalkan segala cara untuk orang-orang yang dia gak suka atau orang-orang yang dia benci. LL udah, aku udah, nah targetnya dia sekarang ingin hancurkan Nikita. Jadi gimana caranya dia lihat Nikita hancur. Aku udah tahu permainan dia, tahu triknya dia."
(wk/riaw)