Lim Ji Yeon Dipanggil Menantu oleh Ra Mi Ran Imbas Pacari Lee Do Hyun
News1/TVReport
Selebriti

Lim Ji Yeon dan Lee Do Hyun diungkap pacaran oleh Dispatch pada April 2023. Media itu membeberkan kalau kedua bintang ini mulai berkencan setelah bertemu di lokasi syuting drama 'The Glory',

WowKeren - Lim Ji Yeon ikut ambil bagian menghadiri Blue Dragon Film Awards 2024 pada 29 November. Dalam kesempatan itu, aktris kelahiran tahun 1990 itu sempat bertemu dan menyapa dengan hangat aktris senior Ra Mi Ran.

Dalam video yang viral di media sosial, Ji Yeon berjalan cepat ke arah Mi Ran dan langsung menyambut tangan seniornya. Secara tidak terduga, Mi Ran memanggilnya, "Menantuku" yang langsung membuat Ji Yeon tertawa.

Bukan tanpa alasan mengapa Mi Ran memanggil Ji Yeon sebagai menantu. Pasalnya, Ji Yeon kini sedang berpacaran dengan Lee Do Hyun. Sedangkan, Mi Ran pernah berperan sebagai ibu Do Hyun dalam drama "The Good Bad Mother" pada 2023.

Momen Mi Ran memanggil Ji Yeon dengan sebutan, "Menantuku" ini langsung ramai dibanjiri komentar warganet. Banyak yang menggoda Ji Yeon memang cocok sekali menjadi menantu Mi Ran karena perannya sebagai ibu Do Hyun begitu melekat.

Lim Ji Yeon Dipanggil Menantu oleh Ra Mi Ran Imbas Pacari Lee Do Hyun

Foto: Momen Ra Mi Ran Menyebut Lim Ji Yeon Sebagai Menantu, Sumber: X

"Wkwk beneran menantu mah ini [sic!]," tulis seorang warganet. "The real menantu wkwkwk[sic!]," tambah yang lain. "Wkwkwk bisa aja mama mertua[sic!]," sahut warganet lainnya. "Hahahhahaha cuteeeee[sic!]," imbuh lainnya.


"Lucu banget Jiyeon diakui menantu gini[sic!]," lanjut warganet lain. "seru banget ya jiyeon dohyun pacarannya seterbuka itu jadi interaksi sama artis artis lain luwes kek orang pada umumnya wkwk[sic!]," pungkas warganet lainnya.

Di sisi lain, Ji Yeon dan Do Hyun diungkap pacaran oleh Dispatch pada April 2023. Media itu membeberkan kalau kedua bintang ini mulai berkencan setelah bertemu di lokasi syuting drama "The Glory". Pasangan ini pertama kali tertarik satu sama lain setelah perjalanan bersama para pemain pada musim panas 2022.

Dispatch juga merilis foto-foto yang diklaimnya sebagai Ji Yeon dan Do Hyun saat pergi dan pulang dari kencan bersama. Ada juga foto manusia salju kecil yang mereka buat bersama dan meletakkannya di atas mobil Do Hyun.

Menurut Dispatch, Do Hyun secara pribadi mengantar Ji Yeon pulang setelah makan malam bersama para pemain dan kru "The Glory" pada Januari yang dihadiri oleh sesama pemain Song Hye Kyo serta penulis drama Kim Eun Sook.

Agensi Ji Yeon, Artist Company akhirnya mengonfirmasi laporan Dispatch dengan menyatakan, "Lim Ji Yeon dan Lee Do Hyun telah berubah dari rekan kerja dekat menjadi tahap saling mengenal lebih baik dengan perasaan positif."

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait