Jimin BTS Kirim Surat Nyesek untuk Ayah di Tengah Teror Pembunuhan
Instagram/j.m
Selebriti

Jimin ramai dikasihani karena ia dan keluarganya terus-menerus mendapat serangan berupa ancaman pembunuhan dari haters. Pun postingan tentang surat yang dikirimkan Jimin untuk ayahnya seketika ikut viral.

WowKeren - Kabar kurang mengenakkan datang dari Jimin BTS. Beberapa hari belakangan, ia dan keluarganya terus-menerus diserang oleh haters. Mereka bahkan menerima ancaman pembunuhan yang mengerikan.

Terungkap bahwa para haters tak berhenti menyerang Jimin dan keluarganya dengan berbagai cara. Pengguna X memposting tangkapan layar yang mengungkap para haters dengan segala komentar menyakitkan. Para haters melakukan hal jaha tersebut karena alasan yang tak masuk akal. Di mana mereka diketahui adalah solo stan dari member BTS yang lain.

Para haters bahkan tak segan meninggalkan ancaman pembunuhan di halaman Instagram kafe ayah Jimin. Agaknya hal ini sangat mengganggu, sehingga ayah Jimin diduga menghapus semua konten tentang sang putra dari media sosial. Ayah Jimin juga menutup kolom komentar pada unggahannya baru-baru ini.

Jimin BTS Kirim Surat Nyesek untuk Ayah di Tengah Teror Pembunuhan

Foto: Jimin dan Keluarga Dapat Ancaman Pembunuhan dari Haters / Sumber: X

Kejadian ini membuat penggemar frustrasi dengan cara Jimin dan keluarganya diperlakukan. Mereka beramai-ramai menyerang balik para haters untuk melindungi Jimin dan keluarga. Berharap agar kejadian ini tidak berkelanjutan dan malah membuat Jimin sekeluarga merasa takut.


Di tengah kegaduhan tersebut, Jimin seolah datang untuk memberikan ketenangan. Idol kelahiran 1995 itu diketahui mengirimkan buket bunga yang di dalamnya berisi surat untuk sang ayah. Hadiah spesial ini kemudian viral di media sosial setelah dibagikan langsung oleh akun Instagram rekan Jimin.

Jimin BTS Kirim Surat Nyesek untuk Ayah di Tengah Teror Pembunuhan

Foto: Surat Nyesek Jimin Buat Sang Ayah / Sumber: Instagram

Hadiah ini dikirimkan oleh Jimin yang sedang menjalankan tugas militer dalam rangka perayaan Hari Orang Tua. Dalam suratnya, Jimin menulis, "Ayah tersayang, terima kasih telah membiarkanku lahir dan memberiku kehidupan, jaga kesehatanmu. Aku mencintaimu. Anakmu, Jimin."

Fans yang melihat surat dari Jimin ini langsung memberikan beragam reaksi. Banyak dari mereka yang mengaku terharu dan ikut sedih jika mengingat kembali bagaimana Jimin dan keluarga diperlakukan buruk oleh para haters.

"Sungguh hangat dan mengharukan! Mereka adalah keluarga yang bahagia! Aku sangat senang Jimin berasal dari keluarga yang penuh kasih dan saling mendukung!" komentar netizen. "Dia datang untuk memberikan semangat," sahut yang lain. "Kuharap orang2 jahat di luar sana menjauh dari Jimin dan keluarganya," tutur lainnya.

Sementara itu, Jimin sempat terseret dalam kasus hukum judi online Lee Jin Ho member "Knowing Brothers". Pelantun "Who" itu dikabarkan meminjamkan sejumlah uang dalam jumlah besar kepada Jin Ho, tetapi belum kembalikan. Media setempat melaporkan jika Jimin sama seperti ditipu lantaran Jin Ho tak mengatakan dengan jujur alasan saat meminjam uang kepada sang idol.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait