Chandrika Chika 'Menghilang' saat Ramalan Hard Gumay Terseret Kasus Jelang Akhir Tahun Terbukti
Instagram/chndrika_
Selebriti

Peramal Hard Gumay sudah peringatkan Chandrika Chika jika tak ingin tertimpa masalah baru di akhir tahun. Kini setelah ramalan Gumay terbukti, sosok Chika yang terseret kasus dugaan kekerasan itu seolah menghilang.

WowKeren - Chandrika Chika hingga kini masih diam seribu bahasa perihal kasus dugaan kekerasan yang diduga dilakukan olehnya. Padahal video CCTV diduga dirinya brutal serang gadis berinisial YB hingga patah tulang sudah beredar di sosial media.

Yang menarik, kasus yang menimpa Chika ini bak membuktikan ramalan Hard Gumay. Dulunya, Gumay sudah peringatkan Chika soal kemungkinan dirinya bakal kembali terseret kasus hukum beberapa bulan setelah bebas dari kasus narkoba.

"Nanti di depannya masih banyak kasus-kasus lain yang sehubungan dengan hukum, yang akan dihadapi Chandrika Chika," kata Gumay. "Lebih kurang 7 bulan dari sekarang, artinya menuju akhir tahun, Chandrika Chika akan berhadapan dengan permasalahan lagi dan permasalahan ini permasalahan hukum."

Gumay lantas berikan masukan buat Chika. Ia mengingatkan agar selebgram tersebut mengurangi aktivitas yang bisa menyeretnya ke jalur hukum.

"Hal ini bisa diatasi, jangan sampai ini terjadi. Bagaimana caranya?" tanya Gumay. "Bongkar, buka, rahasia apa yang kamu (Chika) keep dibuka. Kurangi aktivitas yang banyak melanggar norma-norma agama, aturan-aturan pemerintah. Pahamlah maksud saya. Tapi saya ingatkan, hati-hati Chandrika Chika kamu akan berhadapan dengan masalah hukum yang lebih berat dari permasalahan sekarang."


Sementara itu, polisi juga sudah buka suara atas kasus yang menyeret nama Chika itu. Menurut Kasi Humas Polres Jakarta Selatan, AKP Nurma, penyidik masih menganalisa motif di balik kasus tersebut.

"Motif masih didalami oleh penyidik," kata AKP Nurma. "Dari penyidik juga menanyakan hal-hal yang pasti pada saat kejadian yang dialami YB. Ada sekitar 27 pertanyaan. Yang ditanyakan seputar kejadian yang menimpa saja."

Sejauh ini, pihak YB mengaku tak tahu alasan Chika menyerang dirinya. Saat ini, YB pun masih merasa sakit imbas alami patah tulang gegara kelakuan Chika yang mendorong dan menjatuhkannya.

"Untuk kondisinya, bisa ditanya dan bisa menjawab pertanyaan dengan jelas. Memang tadi masih ada yang dirasa sakit. Tapi masih bisa menjawab pertanyaan," kata AKP Nurma.

Sebelumnya, beredar rumor kalau Chika awalnya kesal pada teman pria dari YB ketika keduanya bertemu. Tak lama, Chika menyerang YB yang hendak pulang bersama teman prianya itu.

"YB sama Chika emang kenal dulu temenan cuma udah jarang main. Nah pas hari itu, mereka gak sengaja ketemu di lobby fairground. Chika sama temannya, YB sama temannya. Nah Chika ada ngobrol dan marah-marah sama temannya YB. Temannya YB itu laki-laki. Ya udah YB diem doang gak ngapa-ngapain, gak ikut campur juga. Pas teman YB udah masuk ke dalam mobil, karena YB pulang bareng, jadi dia nyusul ke mobil. Tiba-tiba digituin sama Chika," kata seseorang.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait