
Umi Pipik kembali jalani perawatan intensi hingga harus diinfus lantaran kondisi kesehatannya yang kurang baik. Di tengah jalani perawatan, Umi Pipik justru dapat kabar bahagia mengenai salah satu putranya.
- devikireina
- Senin, 23 Desember 2024 - 06:00 WIB
WowKeren - Pipik Dian Irawati atau biasa disapa Umi Pipik baru-baru ini terlihat tengah menjalani perawatan intensif hingga harus diinfus. Hal ini tampak pada unggahan Umi Pipik di laman Instagram pribadinya.
Ia tampak duduk di kursi roda dengan tangan diinfus serta beberapa alat medis lainnya yang berada di sampingnya. Meski sedang sakit, Umi Pipik menganggap bahwa hal ini merupakan salah satu cara Tuhan agar dirinya dekat dengan-Nya.
”Sedang merasakan nikmat yang diberikanNya sehingga tampak dekat dan bisa dekat… dan aku menjadi terbiasa … bukan beban..! karena sakit maenjadi muhasabah karena sakit menjadi tauhid. ingat Allah bisa menyembuhkanmu tanpa obat ataupun dengan obat, laa ilaha illallah... 🙏🤍” tulis Umi Pipik dalam keterangan foto.
Di tengah hadapi ujian tersebut, Umi Pipik mendadak dapatkan kabar bahagia dari salah satu putranya yakni Bilal. Diketahui sebelumnya Bilal telah menempuh pendidikan ke Yaman.
Bilal mengatakan pada Umi Pipik bahwa dirinya telah lulus tingkatan dalam mata pelajaran bahasa Arab. Umi Pipik yang tengah sakit itu langsung ungkap rasa bahagianya.
”Alhamdulillah lagi sakit dengar kabar bilal anak bontot lulus bahasa arab tuh bahagia banget... dan bulan depan bilal pulang krn libur ,.. saya bangga mempunyai gelar sebagai IBU dan AYAH buat mereka... menemani mereka sejak gelar ayah disematkan dalam pundak saya... tak mudah memang semua2 difikirkan sendiri , mendidik yg harusnya mjd tugas ayah dan ibu tetapi Allah takdirkan raga ini untuk kuat menjadi tumpuan ganda sbg single parent .... segala fikiran tercurah untuk mereka ( mendidik , merawat , menemani dlm ibadah nya, menafkahi , mendoakan ) hingga mereka tumbuh besar dengan segala karakternya , dan sampai saat ini melihat mereka rukun saling menyayangi bukti keberhasilan saya dlm mendidik menggembleng mereka untuk ounya hati yg penuh cinta kasih dan jd anak yg kuat dgn segala tempaan ujianNya… [sic!]” ungkap Umi Pipik.
”Melihat mereka sukses menghadapi dan menjalani ujian bagi saya itu adalah sebuah pencapaian dan kemenangan hati ... dgn segala perjuanganya sang kakak berjuang dlm karirnya untuk sang adik yg berjuang dgn studynya nun jauh disana… sebuah take n give yang sangat sakral dan harmonis… terimakasih anak2ku telah menempatkan hal yang indah dalam kehidupan ummi... dan ku kan selalu menemanimu sampai ku menutup mata… dan saya bangga menjadi IBU [sic!]," lanjut Umi Pipik.
(wk/devi)