Dispatch Rilis Potret Mino WINNER Nikmati Pesta DJ di Tengah Masa Wamil
News1
Selebriti

Pejabat di tempat wamil Mino membeberkan alasan Mino beberapa kali cuti sakit karena menderita gangguan panik. Namun, sang idol ketahuan asyik pesta DJ di tengah keramaian.

WowKeren - Dispatch terus menerus menguliti perilaku Mino (Song Min Ho) WINNER (II) ketika menjalani wajib militer sebagai pekerja sosial. Pada 27 Desember, media itu merilis beberapa potret ketika sang idol menghadiri pesta DJ.

Sebelumnya, pejabat di tempat wamil Mino membeberkan alasan Mino beberapa kali cuti sakit karena menderita gangguan panik. Manajer A bahkan mengatakan, "Song Mino takut dengan tempat ramai. Kami menyiapkan tempat untuknya agar tidak terlihat oleh orang lain."

Namun, foto-foto yang diperoleh Dispatch menunjukkan situasi yang berbeda. Mino tampak pesta DJ pada Agustus 2023 di sebuah kafe populer wilayah Goseong, Gangwon-do. Padahal, Mino saat itu sedang wamil di tim bisnis parkir Perusahaan Manajemen Fasilitas Mapo.

Hobi Mino adalah interpersonal. Sang idol membiarkan rambutnya memanjang sejak wamil. Ia mengenakan celana pendek dan topless. Menurut Dispatch, Mino berlenggak-lenggok di sekitar pesta dengan memamerkan tato-tato di tubuhnya.

Dispatch Rilis Potret Mino WINNER Nikmati Pesta DJ di Tengah Masa Wamil

Foto: Dispatch Rilis Potret Mino WINNER Nikmati Pesta DJ, Sumber: Dispatch

Beberapa tulisan di tato Mino bahkan terlihat dengan jelas. Ada tulisan, "Postur tubuh yang benar" di tulang belikat kirinya. Ada juga tulisan, "pikiran jernih" pada tulang belikat kanannya. Sedangkan, terdapat tulisan "PLAY BOY" di pinggangnya.


Dispatch juga mendapatkan keterangan dari seorang peserta pesta tersebut yang mengatakan, "Song Mino menikmati pesta dengan minum alkohol dan merokok." Sama sekali tidak ada tanda-tanda fobia sosial atau gangguan panik.

Keanehan lainnya yang tidak sesuai dengan klaim menderita fobia sosial dan gangguan panik adalah hobi Mino. Idol kelahiran tahun 1993 itu dikatakan sempat berolahraga dengan Running Crew menjelang keluar dari militer.

Seorang anggota Running Crew mengirim email ke Dispatch dengan mengatakan, "Aku lari maraton berkelompok dengan Song Mino. Dia baru-baru ini menantang diriku untuk menyelesaikan lari sejauh 20 km. Dia juga telah kehilangan banyak berat badan."

Mino juga dikabarkan sedang sibuk mempersiapkan comeback-nya. Seorang pejabat dari Mapo Civilian Convenience Facility mengungkapkan status terkini sang idol dengan mengatakan, "Song Mino menurunkan berat badan dengan berlari dan berolahraga bersama pelatih pribadi."

Sementara itu, kecurigaan atas kecurangan Mino saat wamil sedang dalam proses penyelidikan polisi. Pada 23 Desember, Administrasi Tenaga Kerja Militer meminta penyelidikan dari Kantor Polisi Mapo. Mino telah dikabarkan sedang diselidiki sebagai tersangka.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait