Perjuangan Berat Gong Hyo Jin Syuting 'When the Stars Gossip' Dirilis saat Rating Cuma 1 Persen
Naver
TV

Perjuangan berat Gong Hyo Jin syuting 'When the Stars Gossip' ini dikaitkan dengan pencapaian rating drama itu yang berada dikisaran 1 persen. Drama tvN ini telah dianggap gagal memenuhi harapan.

WowKeren - Agensi Gong Hyo Jin yakni MANAGEMENT SOOP belum lama ini menghadirkan video di balik layar ketika sang aktris syuting drama "When the Stars Gossip". Pemeran karakter Eve Kim itu tampak dipasangkan kostum seperti seorang astronot asli.

Hyo Jin mengatakan, "Berapa lama aku harus memakainya? Selama seminggu... Sepanjang tahun ini? Haruskah aku memakainya sepanjang minggu ini?" Ketika sudah memakai kostum astronotnya, sang aktris masih kesulitan karena kabel dari pakaiannya.

Hyo Jin pun ditanyai perasaannya ketika mengenakan kostum astronot. Sang aktris mengkuak perjuangan beratnya dengan berkata, "Pertama, ini sangat menyesakkan. Aku tidak dapat mendengar dengan baik dalam hal ini. Aku tidak bisa mendengar suaranya dan ini menyesakkan."

Hyo Jin juga terlihat mengeluh dengan sarung tangan astronot yang dipakainya. "Tanpa sarung tangan ini, kurasa aku bisa berakting dengan sangat baik. Aku tidak bisa menyentuh dengan baik dengan ini. Aku terlambat mengucapkan dialogku saat melakukan ini," sambatnya.

Meski begitu, Hyo Jin tetap bersikap profesional dengan kondisi lokasi syuting yang menyulitkan itu. Pada beberapa momen, sang aktris bahkan sudah mulai terbaias ketika harus pura-pura melayang di dalam pesawat ruang angkasa yang tanpa gravitasi.


Perjuangan berat Hyo Jin syuting "When the Stars Gossip" ini dikaitkan dengan pencapaian rating drama itu yang berada dikisaran 1 persen. Drama ini dipromosikan sebagai proyek dengan anggaran besar dan pemeran bertabur bintang, tetapi gagal memenuhi harapan.

Meskipun punya CGI luar angkasa yang mengesankan, "When the Stars Gossip" kesulitan untuk menarik minat pemirsa. Tayang perdana dengan rating 3,3 persen, angkanya terus turun menjadi dikisaran 1 persen, tanpa adanya tanda-tanda akan naik.

Respons buruk terkait "When the Stars Gossip" telah menyebabkan penurunan harga saham CJ ENM dan Studio Dragon. Tim produksi sudah mengakui narasi acara yang rumit dan reaksi yang beragam, bahkan merilis video penjelasan untuk menanggapi kritik.

Kurangnya hubungan emosional, perubahan emosi yang tiba-tiba dalam latar gravitasi nol, dan romansa yang tidak realistis telah menjadi poin utama kritik. Pemirsa yang terbiasa dengan komedi romantis tradisional telah berjuang untuk terlibat dengan konsep yang unik tersebut.

Saat tim produksi menekankan keunikan luar angkasa sebagai latar, kegagalan "When the Stars Gossip" untuk menghadirkan alur emosional yang menarik atau meyakinkan pemirsa tentang premisnya, menimbulkan pertanyaan tentang apakah acara tersebut dapat pulih.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait