Momen Romantis Luna Maya Resmi Dilamar Maxime Bouttier Trending
Instagram/lunamaya
Selebriti

Luna dan Maxime tampak menghabiskan waktu di Tokyo, Jepang. Keduanya sedang berdiri di bawah taman pohon sakura ketika Maxime mendadak menekuk lututnya dan mengulurkan cincin.

WowKeren - Kabar bahagia datang dari Luna Maya. Pada 1 April, aktris kelahiran tahun 1983 itu akhirnya membeberkan bahwa dirinya resmi dilamar oleh sang kekasih, Maxime Bouttier. Luna pun membagikan deretan potret romantis saat dirinya dilamar.

Dalam foto-foto itu, Luna dan Maxime tampak menghabiskan waktu di Tokyo, Jepang. Keduanya sedang berdiri di bawah taman pohon sakura ketika Maxime mendadak menekuk lututnya dan mengulurkan cincin di hadapan sang kekasih. Luna pun terlihat cukup kaget.

Namun, Luna segera membalas lamaran itu dengan pelukan erat, pertanda dirinya menerima lamaran Maxime dengan senang hati. Cincin lamaran yang diberikan Maxime tampak memiliki batu berlian yang cukup besar, menunjukkan kesungguhan hatinya.

Dalam postingannya, Luna membuat caption, "With a heart overflowing with love, I say YES—to you, to this beautiful journey we’re writing together, to forever (Dengan hati yang dipenuhi cinta, aku berkata YA—untukmu, untuk perjalanan indah yang kita tulis bersama, untuk selamanya [sic!]," dan menambahkan beberapa simbol bunga dan hati.

Momen romantis Luna dilamar Maxime ini segera menjadi trending topik di X (sebelumnya X) dengan banyak yang ikut senang dan mengucapkan selamat. "Uhhhhh ikut bahagia kk lun😍😍. Semoga sllu bersama dan bahagia ya kk lun[sic!]," tulis seorang warganet.


"Ahhh finally kapalku berlayar juga, congratulations my queen of the moon. U deserve kak lun and maxx [sic!]," tambah yang lain. "Uwuu 😍😍 congratulation sis.. very very happy happy for youu... Lancar lancaar aamiin..maaf lahir batin ..[sic!]," sahut warganet lainnya. "Alhamdulilah, congratulation. Terharu lihat ini dan happy, Allah bless bith of you[sic!]," imbuh lainnya.

Sebelumnya pada awal Februari lalu, Luna dan Maxime sempat ramai dikabarkan bersiap untuk acara lamaran. Namun, Luna langsung gercep menyangkal tegas. Artis yang usianya 10 tahun lebih tua dari Maxime ini mengaku tak ada acara apapun.

"Persiapan apa ya?" tanya Luna. "Lagi nggak ada berita, lagi nggak ada berita." Beberapa waktu lalu, Maxime pernah dituding tak serius ingin menikahi Luna. Namun, Luna berikan jawaban cerdas atas tuduhan netter tersebut.

"Cowoknya nggak serius untuk married. Kata siapa? Keseriusan itu nggak harus diukur dengan married nggak married ya, buat aku sih. Sekarang gini ya, kalau patokan kalian, oh dia nggak ajakin gua nikah artinya dia nggak serius ma gue," ujar Luna.



Kini, Luna telah membuktikan bahwa Maxime benar-benar serius dengan melamarnya di Tokyo. Selamat untuk pasangan ini.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait