*/
 
 
Bantah Minta-minta, Dorce Gamalama Bongkar Nominal Bantuan dari Jokowi dan Megawati
YouTube/CURHAT BANG Denny Sumargo
Selebriti

Dorce Gamalama blak-blakan membeberkan nominal uang bantuan yang didapat dari Presiden Jokowi dan Megawati Soekarnoputri. Namun, rupanya Dorce merasa bantuan tersebut masih belum cukup. Kenapa?

WowKeren - Dorce Gamalama bersyukur usahanya meminta bantuan pada Presiden Jokowi dan Megawati Soekarnoputri ternyata membuahkan hasil. Saat berbincang bersama Denny Sumargo belum lama ini, Dorce mengaku akhirnya mendapatkan bantuan berupa uang dari orang-orang penting di Indonesia itu.

Dalam video yang diunggah di kanal YouTube Denny Sumargo, Dorce Gamalama blak-blakan menyebut nominal uang pemberian Jokowi dan Megawati. "Kalau itu nggak ya (tak ada biaya berobat) kayak Megawati ngasih Rp150 (juta) terus Jokowi ngasih Rp200 (juta), Alhamdulillah," beber Dorce, Minggu (23/1).

Namun, Dorce membantah jika uang tersebut didapatnya dari hasil minta-minta. Perempuan yang akrab dipanggil Bunda Dorce ini hanya meminta bantuan seikhlasnya kepada mereka yang dekat.

"Cuma saya nggak yang minta-minta yang 'Pak bagi duit pak' nggak gitu, cuma karena dikasih saya terima," sambungnya.


Meski sudah mendapat santunan dari Jokowi dan Megawati, Dorce Gamalama mengaku uang tersebut belum cukup. Sebab, biaya pengobatan untuk dirinya bisa sembuh dan kembali berjalan normal jauh dari itu. Secara tegas Dorce mengatakan tidak ingin terus-terusan bergantung pada kursi roda.

"Belum cukup, saya belum bisa jalan, saya pengin jalan. Saya nggak mau duduk di kursi roda, saya pengin bisa jalan lagi," kata Dorce Gamalama.

Presenter kondang ini sebenarnya mampu membeli kursi roda tomatis seharga puluhan juta rupiah. Tapi, di sini ia ingin dioperasi agar bisa kembali berjalan. Pun biaya operasi yang dimaksud Dorce tidaklah murah.

"Saya bisa beli kursi roda yang puluhan juta itu, tapi buat apa? Saya ingin bisa jalan, balik lagi (sehat), tapi semua saya serahkan sama Tuhan, kalau Tuhan memang kasih saya sakit, ya sudah nggak apa-apa," tandas perempuan 58 tahun ini.

Sebelumnya, publik dibuat heboh dengan beredarnya video Dorce Gamalama yang meminta bantuan biaya pengobatan kepada Presiden Jokowi dan Megawati Soekarnoputri. "Tolong ya bu berapa aja ya bu saya mau berobat. Makasih banyak ya bu," ungkap Dorce Gamalama dalam video yang diunggah beberapa akun gosip di Instagram.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait