
Seohyun pun menuai banyak pujian dari fans gara-gara hal ini.
- Tim WowKeren
- Kamis, 16 Juli 2015 - 14:41 WIB
WowKeren - Sebagai seorang bintang, semua yang dilakukan Girls' Generation pastinya menjadi sorotan publik. Sama seperti yang dilakukan Seohyun baru-baru ini.
Belum lama ini, terungkap bahwa gaun yang dikenakan Seohyun dalam sebuah acara tak begitu mahal. Malah, bisa dibilang harga gaun ini sangat murah, yaitu hanya 17 ribu Won (setara RP 200 ribu).
Yang lebih unik lagi, usai dipakai Seohyun, gaun ini langsung menjadi tren di kalangan penggemar SNSD. Banyak fans yang tiba-tiba mencari gaun tersebut.
"Para konsumen membawa artikel Seohyun ke toko dan mereka meminta gaun yang sama. Akhirnya, penata gaya Seohyun pun mengungkap satu fakta lain tentang member termuda SNSD itu.
"Seohyun biasanya tidak membeli dan memakai pakaian yang mahal," beber penata gaya Seohyun. "Dia membeli merek murah untuk dirinya sendiri yang cocok dengan usianya sebagai mahasiswa. Dia memiliki konsep keuangan."
Terungkapnya fakta ini membuat fans semakin mengidolakan Seohyun. Banyak yang memuji Seohyun dan merasa bangga lantaran pelantun "Party" itu tetap bersikap sederhana meski ia seorang artis terkenal.
(wk/)