Buka-Bukaan, Kim Bum Ungkap Kondisi Kesehatan di Wawancara Sebelum Wamil
Selebriti

Menjawab rasa penasaran publik, begini kata Kim Bum yang menjalani wamil sebagai pegawai pelayanan publik karena masalah kesehatan...

WowKeren - Penggemar pastinya kangen berat dengan Kim Bum yang kini hiatus. Seperti yang diketahui, pada 26 April lalu fans berpisah dengan Kim Bum yang akhirnya masuk militer. Bukan sebagai tentara aktif, Kim Bum rupanya menjalani wamil sebagai pegawai pelayanan publik karena masalah kesehatan.

Usut punya usut, sebelum wamil, Kim Bum sempat menjalani pemotretan dengan majalah High Cut edisi terbaru. Baru-baru ini, majalah tersebut pun merilis foto ganteng Kim Bum saat menjadi modelnya.

Dalam foto pertama, Kim Bum yang tampil santai pakai kaos tampak menampilkan pose tanpa senyum. Dalam foto lainnya, Kim Bum yang memakai kaos dan jaket juga sama sekali tak menampilkan senyum manisnya. Ada juga foto Kim Bum yang pose cool memakai kaos dan celana putih dipadu blazer warna gelap.

Selain pemotretan ganteng, Kim Bum juga menjalani wawancara dengan majalah High Cut. Dalam kesempatan tersebut, Kim Bum membahas wajib militer yang dijalaninya.


Ungkap Kondisi Kesehatan, Kim Bum Curhat Wamil Jadi Pegawai Pelayanan Publik

Soompi

"Aku pergi wamil karena memang waktuku telah tiba, dan itu adalah kewajiban yang harus dipenuhi," ujar Kim Bum. Tak hanya soal wamil, Kim Bum juga menjawab rasa penasaran publik tentang kondisi kesehatannya.

Seperti yang diketahui, sebelumnya agensi menolak memberikan detail masalah kesehatan yang membuat aktor berusia 28 tahun itu wamil sebagai pegawai pelayanan publik. "Kami tak bisa mengungkap detail penyakit keturunan karena itu adalah masalah pribadinya," ujar agensi saat itu.

Senada dengan agensi, Kim Bum tak membeberkan secara detil tentang kesehatannya. Meski begitu, pemeran "Detective K: Secret of the Living Dead" tersebut memberi bocoran tentang perawatan yang diam-diam dijalaninya.

"Aku beristirahat dari bekerja dan pergi ke rumah sakit untuk waktu yang lama sambil menerima perawatan," tutup Kim Bum. "Aku akan terus secara teratur pergi ke rumah sakit."

(wk/yusi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru