Sebut 'Hoax' dan 'Gosip' Soal Perceraiannya, Sule Sindir Sang Istri?
Instagram/ferdinan_sule
Selebriti

Sule tampak santai menanggapi isu perceraiannya dengan sang istri.

WowKeren - Kabar gugatan cerai yang diajukan Lina terhadap Sule masih membuat banyak orang tak percaya. Pasalnya, Lina telah menemani karier Sule dari nol hingga seperti sekarang selama hampir 21 tahun.

Baru-baru ini, akun gosip @lambe_turah membagikan InstaStory milik Sule yang diunggah pada Kamis (10/5). Dalam InstaStory tersebut, Sule seolah menanggapi pemberitaan mengenai rumah tangganya dengan sang istri yang kini menjadi perhatian publik.

Pada video tersebut, Sule tampak bersantai di beranda rumah bersama seorang rekannya. Kemudian, Sule menyanyikan sepenggal lirik lagu yang menyebut kata hoax dan gosip.

"Malam yang cerah, aku bersama dia hahaha," ujar Sule. "Termakan hoax hoax, terhasut gosip," lanjutnya menyanyikan sebuah lagu.

Ucapan Sule tersebut tentu saja membuat publik semakin bertanya-tanya. Pasalnya, surat gugatan cerai Lina telah terdaftar secara resmi dengan nomor 3660/Pdt.G/2018/PA.Cmi. Rencananya, sidang perceraian Sule dan Lina tersebut akan dilaksanakan pada 7 Juni mendatang di Pengadilan Agama Cimahi.


"Ahhh seriusan nehhh. Howak apa Howak. Gosip apa Gosip. Ya udah kita tungguin aja yuksss. Tanggal 7 juni sich katanya sidang nya. Beneran howak ga yaaaaa kira kiraaaaa," tulis akun @lambe_turah. "Hmmmm. Ai Dunno dah. Doa minceu yang terbaek untuk semuanyaaaa."

InstaStory Sule Bilang Hoax

Instagram

Menanggapi hal tersebut, netter mengaku masih berharap rumah tangga Sule dan Lina baik-baik saja. Namun, sebagian netter menduga bahwa kata hoax tersebut ditujukan pada Lina agar tak mempercayai kabar perselingkuhan yang disebut menjadi penyebab diajukannya gugatan cerai oleh sang istri.

"Semoga beneran hoax tetap rukun rukun," komentar akun @strapbagjkrt***. "Semoga aja hoax ah jangan ada perceraian lah klw bisa," tulis akun @sasa_bos***.

"Mungkin maksud bang sule hoaxnya itu isu perselingkuhanya... tp gugat cerainya gak hoax...," sahut akun @efikdael***. "Jangan ya bang @ferdinan_sule , sayaaang bgt udah bertahun2 kalau harus berakhir dgb perceraian..." balas akun @hida***.

"Kalau menurut aku, kang sule bilang hoax karena beliau gak kepengen masalah rumah tangga nya dikonsumsi publik. Tolong dimengerti, mereka pasti tertekan. Doakan saja yg terbaik," komentar akun @umays***. "Mungkin maksudnya, istrinya yg kemakan hoax sampe menggugat suaminya. Tapi semoga sule gak jadi cerai," tulis akun @kiky_b***.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait