Firasat Sule Soal Jenis Kelamin Cucu Pertama Terkuak Sebelum Mahalini Umumkan Hamil
Instagram
Selebriti

Sule buka-bukaan soal dirinya pernah mendapat firasat soall cucu pertamanya nanti. Yang menarik, celetukan Sule terkait jenis kelamin cucu pertama itu terkuak sebelum Mahalini umumkan kehamilan pertama.

WowKeren - Sule sebagai ayah mertua sempat menjadi salah satu pihak yang menyangkal Mahalini hamil. Meski begitu, ayah Rizky Febian ini ternyata sudah dapat firasat soal jenis kelamin cucu pertamanya bahkan sebelum Lini pamer foto baby bump bukti hamil.

"Nggak, nggak ada (kabar Mahalini sedang hamil)," kata Sule pada November lalu. "Aku yakin kalau disuruh milih, aku pengin laki-laki. Aku yakin kalau disuruh milih, aku pengin laki-laki. "Tapi feeling aku mengatakan kalau, ini (cucu pertama) perempuan."

Sementara itu, Sule selama ini berusaha menjadi sosok ayah yang bijak. Ia sempat berikan wejangan bijak terkait kemungkinan buruk yang akan terjadi di kemudian hari.

"Sekarang jamannya sudah beda, jadi kalau misalkan ada potongan video, jangan jadi pikiran. Jangan jadi pikiran yang akan membuat kamu nanti sakit," kata Sule. "Biarkanlah mereka (penggosip). Terus kalau misalkan, kalian lihat ayah bertahun-tahun dihujat gimanapun ya tidak jadi masalah. Yang penting kita bahagia, orang lain tidak tahu kebahagiaan kita, keburukan kita, jadi jangan terpengaruh omongan orang lain. Karena apa? Karena, saking banyaknya orang yang iri sama kalian, banyak yang ingin memisahkan kalian. Jadi harus kuat."

Sule juga meminta Iky menjaga Mahalini sebaik-baiknya. "Iky harus jaga Lini, membimbing Lini bener-bener. Kalau nggak lu urusan sama gua," tegas Sule.


Sebelumnya, Mahalini umumkan vakum dari kegiatan manggung. Ia pun ungkap pesan mellow bagi para fans.

"Semua yang ada di sini, semoga teman-teman bisa merindukan aku nanti," kata Mahalini. "Dan anggap lah hari ini adalah hari di mana kalian nonton aku tuh yang paling berkesan. Please."

Mahalini juga menyadari jika ia masih banyak kekurangan dalam hal menyanyi. Namun, Mahalini berharap dirinya akan selalu dirindukan oleh fans.

"Walaupun aku ada salah atau apa, ataupun aku 'ih Mahalini kurang nih suaranya' atau apa, boleh nggak, disingkirin dulu? Karena aku nggak tahu, tahun depan kita bisa ketemu atau nggak," katanya. "Jadi aku harap teman-teman di sini semuanya berkesan dan semoga aku selalu dirindukan

Setelah Mahalini pamitan, terkuak kabar bahagia terkait status pernikahan dengan Iky. Sempat dinyatakan tidak sah oleh negara, kini status Lini dan Iky sudah sah sebagai pasutri. Hal ini karena keduanya telah menikah ulang sesuai aturan yang berlaku.

"Sudah dilangsungkan pernikahannya dan Insya Allah sekarang mereka sudah sah secara negara dan juga sah secara agama," kata Nasrulloh Kepala KUA Setia Budi, Jakarta Selatan. "Mereka sudah menikah di KUA Setia Budi dan sebelumnya mereka sudah mendaftarkan pernikahan mereka. Kemarin persisnya sesuai tercatat di KUA pada Hari Jumat tanggal 27 Desember. Pengantin ada, walinya kan wali hakim. Kemudian saksi ada, perwakilan dari keluarga ya meskipun enggak banyak tapi ada. Yang jelas rukunnya terpenuhi, syaratnya juga terpenuhi."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait