Minta Maaf Lagi, Steven Yeun Akui Malu Soal Kontroversi Bendera Jepang
Selebriti

Sebelumnya, Steven Yeun dikritik karena nge-like postingan yang menampilkan pria mengenakan pakaian motif bendera matahari terbit Jepang.

WowKeren - Belum lama ini, aktor Steven Yeun jadi sorotan karena ketahuan nge-like postingan yang menampilkan seorang pria mengenakan pakaian bermotif bendera matahari terbit Jepang. Gara-gara hal tersebut, Steven Yeun pun dibanjiri berbagai komentar pedas netter.

Menyesal, Steven Yeun langsung meminta maaf atas hal tersebut. Lewat Instagramnya, aktor Burning ini juga kembali mengunggah permintaan maaf karena sudah mengecewakan banyak orang dengan aksinya itu.

Di lain sisi, Steven Yeun baru-baru ini diundang hadir di Festival Film Cannes untuk film "Burning" yang dibintanginya bersama Yoo Ah In dan Jun Jong Seo. Dalam wawancara terbarunya, Steven Yeun kembali buka suara tentang kontroversi yang dialaminya.

"Aku merasa sangat menyesal dan malu karena kontroversi itu. Aku benar-benar minta maaf," kata Steven Yeun. Tentu saja, pernyataan Steven Yeun ini kembali jadi hot topik di kalangan netter.


"Dapat dimengerti bahwa dia mungkin tidak tahu karena dia orang asing, tapi dia pantas dibenci karena menulis dua permintaan maaf yang berbeda dalam bahasa Korea dan Inggris," kata netter. "Kami bukan lagi generasi di mana kau dapat menulis sesuatu dalam bahasa Inggris dan menganggap kami tidak akan dapat membaca atau memahaminya sendiri."

"Yang penting adalah bagaimana kau membuktikan dirimu berubah. Lihatlah Hyosung, dia merefleksi kesalahannya dan bahkan mendapat lisensi dalam sejarah Korea," bela lainnya. "Kamu orang Amerika, tidak lebih, jadi tetaplah seperti itu. Jangan berpikir untuk menghasilkan uang di Korea lagi," sambung lainnya.

Sementara itu, pada 18 Mei Steven Yeun juga sempat melakukan wawancara dengan media Korea. Dalam kesempatan itu ia pun kembali meminta maaf atas aksinya.

"Mengenai insiden yang terjadi beberapa hari yang lalu, itu adalah sesuatu yang seharusnya aku ketahui tapi aku membuat keputusan terlalu cepat," ujarnya. "Aku ingin menyampaikan kata-kata permintaan maaf. Aku minta maaf. Aku benar-benar malu dan minta maaf. Masalah itu benar-benar membuka mata baru untukku. Aku menyesalinya dan aku minta maaf. Seharusnya aku lebih tahu. Sekali lagi, aku ingin mengatakan aku menyesal. "

(wk/yusi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel