Ikut Berdoa untuk 'Thai Cave Rescue', Postingan Bobby Ini Bikin Terharu
Selebriti

Bobby menunjukkan kepedulian serta dukungannya untuk 13 orang yang terjebak di gua di Chiang Rai, Thailand.

WowKeren - Saat ini, perhatian seluruh dunia sedang tertuju pada Chiang Rai, Thailand. Sebanyak 12 remaja anggota tim sepak bola serta seorang pelatih mereka terjebak selama belasan hari di dalam gua yang banjir akibat hujat lebat dan pemerintah Thailand sedang mengupayakan evakuasi dibantu tim penyelamat dari berbagai negara sejak Minggu (8/7) lalu.

Berita tentang penyelamatan 13 orang tersebut (yang dikenal dengan istilah Thai Cave Rescue atau Penyelamatan Gua Thailand) rupanya juga diikuti Bobby iKON. Senin (9/7) kemarin, pelantun "Love Scenario" itu ikut mendoakan kelancaran proses evakuasi lewat postingannya di Instagram.

Dalam postingan di akun @bobbyindaeyo miliknya, Bobby mengunggah foto para remaja yang terjebak di dalam gua saat ditemukan para penyelamat. Meski telah terjebak selama 9 hari, mereka masih tampak sehat.

So brave and so strong. Please pray for them.. And to the bravest hero, rest in peace This is the situation in Thailand.12 children and 1 coach from soccer team got trapped in this cave. Yesterday 4 of them were rescued but one of rescuer died trying to save trapped children. 무사히 집으로 돌아갈수있도록 기도해주세요!!


A post shared by 바비 (@bobbyindaeyo) on

"Sangat berani dan sangat kuat," tulis Bobby pada caption. "Tolong doakan mereka. Dan untuk pahlawan yang paling berani, beristirahatlah dengan damai."

"Ini situasi di Thailand. 12 anak-anak dari sebuah tim sepak bola dan pelatih mereka terjebak di gua ini. Kemarin, 4 dari mereka telah diselamatkan dan salah satu penyelamat meninggal saat berusaha menyelamatkan anak-anak. Aku berdoa semoga kalian bisa kembali dengan selamat," lanjutnya.

Postingan Bobby ini disambut baik para fans, yang berterima kasih serta ikut mendoakan mereka yang terjebak di gua. Hingga berita ini ditulis, 8 remaja telah berhasil diselamatkan pada dalam proses evakuasi pada Minggu (8/7) dan Senin (9/7) sementara sisanya akan diselamatkan hari ini, Selasa (10/7).

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait