Ayah Jadi Dokter, Umji G-Friend Akui Sempat Jadi Sukarelawan di Korea Utara
Selebriti

Sebuah pengakuan mengejutkan pun disampaikan oleh Umji belum lama ini, apa?

WowKeren - G-Friend kembali jadi sorotan setelah beberapa waktu lalu mengeluarkan aturan tentang diet ketat yang harus dijalani membernya. Berbicara soal diet, pasti banyak yang akan menyebutkan nama member yang baru-baru ini sukses menjalani dietnya, Umji.

Namun kali ini Umji tidak akan membeberkan rahasia mengenai dietnya tersebut. Dia baru saja membuat pengakuan jika pernah melakukan kunjungan ke Korea Utara.

Hal itu di sampaikan oleh maknae (member girl group termuda) G-Friend di sebuah acara TV yang disiarkan oleh JTBC bertajuk "Idol Room". Pengakuan tersebut tentu saja menarik perhatian publik, lantaran sudah bukan rahasia lagi jika kedua negara Korea itu bersitegang.

Tak perlu khawatir, rupanya kunjungan penyanyi bernama lengkap Kim Ye Won itu untuk memberikan bantuan. Kunjungan Umji ke Korea ternyata tidak sendiri, dia kesana bersama kedua orangtuanya.

"Aku pernah pergi ke Korea Utara, untuk menjadi sukarelawan pelayanan medis," ungkap penyanyi kelahiran Incheon tersebut. "Aku menjadi sukarelawan medis tidak sendiri, tapi bersama kedua orangtuaku."


Melihat antusiasnya jawaban yang disampaikan Umji, Jung Hyung Don yang bertindak sebagai MC kembali bertanya mengenai profesi ayah Umji. "Ayahku adalah seorang dokter," jawabnya bangga.

Tidak hanya menceritakan pengalaman menjadi sukarelawan di Korea Utara, gadis bertinggi 166 cm tersebut juga menyebutkan soal fans G-Friend. Gadis yang menyebut dirinya sebagai konsultan dalam grup tersebut mengaku bertemu penggemar di sana.

"Aku tidak pernah tahu, jika ternyata G-Friend cukup populer di sana," tutur Umji. "Aku benar-benar tidak menyangka, dan bahagia saat bertemu mereka (penggemar)."

Selain Umji, member G-Friend lainnya juga ada yang pernah mengunjungi Korea Utara yaitu Sowon. Berbeda dengan Umji yang datang untuk kepentingan sosial, Sowon mengunjungi negara dengan ibukota Pyongyang untuk sekedar liburan.

Kunjungan itu dilakukannya saat masih kecil. Penyanyi kelahiran 7 Desember 1995 itu mengaku cukup takjub dengan pemandangan yang ada di Korea Utara.

"Aku pernah ke sana, saat masih kecil," cerita Sowon. "Pengalaman yang paling aku ingat adalah saat melakukan perjalanan ke Gunung Kumkang."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru