Rilis 'Mono', RM Sukses Lampaui Rekor Chart iTunes 'Love Yourself: Answer' BTS
Musik

Tagar yang berhubungan dengan 'Mono' juga jadi trending topik dunia.

WowKeren - Bangtan Boys saat ini masih disibukkan dengan tur konser "Love Yourself" di Eropa. Menariknya, Rap Monster mendadak memberi kejutan fans dengan menghadirkan daftar lagu garapannya berjudul "Mono".

"Mono" berisi 7 lagu yang masing-masing diberi judul "Tokyo", "Seoul", "Moonchild", "Badbye", "Dislocated" (judul terjemahan), "Pass By" dan "Forever Rain". Daftar lagu RM itu dikerjakan sendiri oleh leader BTS tersebut serta ada beberapa yang berkolaborasi dengan musisi indie seperti HONNE, eAeon dan Nell.

RM sendiri secara khusus menghadirkan MV untuk lagu "Forever Rain" yang dirilis oleh channel resmi Big Hit Entertainment. Dalam MV berbentuk animasi tersebut, terlihat seorang pria berjalan sendirian di tengah hujan tanpa menggunakan payung seperti orang-orang lain di sekitarnya.

Daftar lagu RM ini pun secara mengejutkan langsung memuncaki chart iTunes di 86 negara sekaligus. Kerennya, idol kelahiran tahun 1994 itu bahkan sukses melampaui rekor album BTS "Love Yourself: Answer" yang sebelumnya tercatat menguasai iTunes di 85 negara.


Rilisan terbaru RM ini pun langsung disambut antusias oleh Army (sebutan fans BTS). Tagar yang berhubungan dengan rilisan terbaru RM mulai dari #monoishere, #MONOISCOMING, nama asli RM yakni Namjoon hingga judul-judul di rilisan terbarunya seperti "Seoul" dan "Moonchild" bahkan langsung menjadi trending topik dunia.

Sementara itu, "Mono" sudah bisa diunduh lewat SoundCloud, Google, Spotify, iTunes, Mediafire hingga Dropbox. Bagi fans setia BTS khususnya RM, jangan sampai ketinggalan memberikan dukungan pada idol yang fasih berbahasa Inggris ini ya.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru