7 Tahun Istri Idap Kanker Usus, Keluarga Ustaz Maulana Baru Tahu September 2018
Instagram/m_nur_maulana
Selebriti

Sebelumnya, keluarga berencana akan membawa Nuraliyah berobat ke Malaysia pada Senin (22/1).

WowKeren - Istri Ustaz Maulana, Nuraliyah Ibnu Hajar, dikabarkan telah meninggal dunia akibat penyakit kanker usus yang dideritanya. Sebelumnya, almarhumah Nuraliyah sempat menjalani perawatan di rumah sakit Bhayangkara Makassar.

Sebagai suami, Ustaz Maulana merasa sangat sedih dan kehilangan. Ia mengatakan semasa hidup, almarhumah istrinya adalah sosok istri yang sabar dan taat pada suami.

"Istri saya semenjak saya pinang dia istri luar biasa taat sama suami sabar mengerti suami membantu saya berdakwah," kata Ustaz Maulana saat ditemui di rumah duka pada Minggu (20/1). "Membantu segala keinginan saya."

Pada kesempatan yang sama, Ustaz Maulana mengungkapkan penyebab sang istri meninggal. Rupanya, istrinya sudah tujuh tahun menderita kanker usus, sayangnya baru ketahuan pada September 2018 lalu.

"Ditemukan bulan September. Tapi katanya sudah ada tujuh tahun," ungkap Ustaz Maulana. "Jadi baru ketahuan sejak September 2018 kemarin."


Menurut Ustaz Maulana, sang istri enggan berobat ke rumah sakit. Ia juga tidak ingin menjalani operasi lantaran usus yang terkena kanker posisinya sangat dekat dengan anus.

"Karena beliau tidak mau sekali ke rumah sakit. Jadi ketahuan saat dirawat," tutur Ustaz Maulana. "Beliau tidak mau operasi waktu itu karena usus yang kanker itu dekat anus. Yang mungkin usus itu paling bawah dekat anus. Tapi beliau tidak mau."

Akhirnya, Ustaz Maulana mendapat informasi bahwa ada pengobatan kanker usus di Malaysia. Pengobatan tersebut tanpa operasi melainkan menggunakan laser.

"Saya dapat informasi ada pengobatan di daerah negara sebelah. Katanya tidak mesti dioperasi dia punya laser." kata Ustaz Maulana. "Saya setuju sekali. Jadi sesuai permintaannya (almarhumah) saya bilang tidak ada operasi. Tapi cuma laser."

Rencananya, keluarga akan berangkat membawa Nuraliyah berobat ke Malaysia pada Senin (22/1). Namun, pada hari Sabtu, kondisi kesehatan sang istri menurun. Istri Ustaz Maulana tutup usia di RS Bhayangkara Makassar, Minggu (20/1) sore.

"Rencana hari Senin ini saya mau bawa. Saya sudah kasih tahu beliu hari Senin kita berangkat," ucap Ustaz Maulana. "Sudah siap semua. Tahu-tahu drop hari Sabtu. Hari Seninnya harus ke Malaysia justru berpulang ke Rahmatullah. Kita antar ke tempat peristirahatannya,"

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel