Grace Natalie Sebut Prabowo Gelagapan di Debat Kedua: Ibarat Ujian Tak Belajar
Instagram/gracenat
Nasional

Grace mengaku kecewa dengan performa Prabowo di debat kedua, sebab sebelumnya BPN mengatakan bahwa Capres 02 tersebut akan memberikan kejutan.

WowKeren - Berbagai opini datang dari sejumlah pihak mengenai penampilan kedua Capres dalam debat kedua. Ada yang memuji dan ada pula yang kecewa lantaran kandidat debat dinilai belum mampu menunjukkan performa seperti yang diharapkan.

Seperti tanggapan dari Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie. Grace mengaku kecewa dengan performa Capres 02 Prabowo Subianto. Ia menilai bahwa kualitas debat Prabowo tidak sebaik debat pertama. Ibarat ujian, Prabowo kurang menguasai kisi-kisi materi.

"Saya kasihan sama Pak Prabowo malam ini, ibaratnya kalau ujian dia nggak belajar," kata Grace di DPP PSI, Jakarta Pusat, Minggu (17/2). "Jadi kelihatan banget ternyata tanpa kisi-kisi Pak Prabowo ngedrop banget kualitasnya dengan debat pertama."

Terus terang saja, Grace sebagai penonton yang ingin mengetahui kualitas Prabowo cukup kecewa akan hal itu. Ketum PSI tersebut menganggap seharusnya Prabowo sebagai Capres memahami kisi-kisi materi.

"Jadi Capres kisi-kisi dong, nggak dapet kisi-kisi, nggak bisa jawab," imbuh Grace. "Kita sebagai penonton agak kecewa nih karena pengin tahu juga kualitas dari Pak Prabowo."


Prabowo seharusnya melakukan persiapan dengan memahami permasalahan yang tengah dialami oleh bangsa ini. Selain itu, Capres 02 itu juga diharapkan memiliki data-data terkini terkait perkembangan masalah-masalah tersebut.

"Jadi saya tidak tahu dibalik itu bagaimana tim mempersiapkan Pak Prabowo," tutur Grace. "Tapi sebagai seorang calon presiden, minimal dia update dengan kondisi kita hari ini dan apa yang akan dilakukan. Kita nggak dapat itu sama sekali hari ini."

Debat kedua sempat menyinggung soal unicorn di Indonesia yang berkaitan dengan minat pemuda saat ini. Ketika Jokowi melayangkan pertanyaan seputar itu, Prabowo terlihat kebingungan.

"Tadi masuk pertanyaan yang menarik minat anak muda hari ini," tutur Grace. "Saya pikir tentang unicorn ya, kelihatan gelapan sekali."

Menurut Grace hal itu jauh dari apa yang diharapkannya. Sebab sebelum debat digelar, Badan Pemenangan Nasional (BPN) sempat mengatakan bahwa Prabowo akan membuat kejutan.

"Jadi terus terang agak kecewa karena saya tadi sudah sangat mengantisipasi hari ini," ujar jurnalis yang pernah meraih gelar Anchor of The Year 2008 ini. "Apalagi BPN bilang ini akan ada kejutan, akan seru sekali, apalagi dua-duanya tanpa kisi-kisi, tanpa Cawapres masing-masing juga jadi nggak bisa lembar sana-sini, ternyata hari ini kok kualitasnya beda."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru