Pengadilan Putuskan Suzy Harus Bayar Kompensasi Lebih dari Rp 200 Juta Pada Once Picture
Instagram/skuukzky
Selebriti

Hari ini, Kamis (13/6), pengadilan memberikan putusan untuk perseteruan antara Suzy dengan studio Once Picture. Simak informasi lengkapnya berikut ini.

WowKeren - Kasus perseteruan antara Suzy dengan studio Once Picture hingga kini masih bergulir. Seperti yang diketahui, permasalahan ini berawal dari postingan Instagram Suzy pada 18 Mei 2018 lalu. Dalam postingannya, Suzy mengungkapkan jika dia ikut menandatangani petisi pelecehan seksual yang dialami oleh youtuber Yang Ye Won. Dan karenanya, petisi ini berhasil mengumpulkan belasan ribu dukungan.

Namun kontroversi tidak terduga muncul ketika studio foto yang diposting Suzy berbeda dengan yang dimaksud Yang Ye Won. Akibatnya, studio Once Picture protes dan mengajukan tuntutan terhadap Suzy.

Lebih dari setahun berlalu, pada hari ini, Kamis (13/6), hakim dari Pengadilan Distrik Selatan Seoul mengeluarkan putusan resminya. Dalam putusannya, pengadilan mendukung gugatan CEO Once Picture, yang bernama Lee.

Pengadilan juga memerintahkan Suzy dan dua orang lainnya untuk membayar kompensasi sebesar 20 juta won (sekitar Rp 241 juta) sebagai ganti rugi. Selain itu, klaim yang dibuat untuk melawan pemerintah juga dihentikan.


Sebelumnya, pihak studio Once Picture menyatakan jika Suzy turut bertanggung jawab atas kerugian yang mereka rasakan. Meski tidak dapat dipungkiri jika sang artis tidak sengaja melakukan hal itu.

Di sisi lain, Suzy menyatakan keinginan pribadinya untuk meminta maaf. Tidak hanya itu, mantan kekasih Lee Min Ho ini bahkan memposting permintaan maaf pribadinya melalui media sosial. Meski demikian, pihak Suzy merasa jika masalah ini tidak dapat diselesaikan hanya dengan membayar kompensasi semata.

"Meskipun kami merasakan tanggung jawab moral, mediasi dan kompensasi adalah hal yang sama sekali berbeda," ujar perwakilan hukum Suzy. "Kami percaya bahwa ini akan menjadi preseden untuk membatasi kebebasan berekspresi para selebriti. Kami merasa kesulitan untuk memberikan kompensasi finansial."

Kasus pelecehan terhadap Yang Ye Won sendiri dimulai setelah dia memposting sebuah video yang mengklaim jika dirinya telah mengalami pelecehan seksual. Hal ini terjadi setelah dia melamar menjadi model di salah satu studio foto dan dipaksa untuk berpose erotis. Bahkan ada sekitar 20 fotografer pria yang menyentuh dada dan area pribadinya. Bahkan, foto-foto telanjang di mana ia dipaksa melakukannya bocor ke situs porno.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru