Wendi Cagur Tak Larang Dua Anaknya Bermain Dengan Hantu Meski Tunjukkan Perilaku Tak Wajar
WowKeren/Fernando
Selebriti

Wendi Cagur belakangan menjadi sorotan usai menceritakan kisah seram di rumahnya. Selain itu, kedua anak Wendi ternyata memiliki kemampuan tak biasa yang diwarisi dari sang istri.

WowKeren - Wendi Cagur sebelumnya sempat menceritakan pengalaman mistis di rumah yang tak kalah ngeri dari cerita keluarga Ruben Onsu. Selain itu, Wendi juga mengungkapkan sang putra, Aditya Manilkara Kauki, yang belakangan dapat memprediksi masa depan.

Tak hanya sang putra, putri Wendi yang bernama Audie Oryza Sativa juga memiliki kemampuan serupa. Kemampuan tersebut rupanya diturunkan dari istri Wendi, Ayu Natasya, yang memang memiliki sixth sense. Oleh sebab itu, Wendi pun kerap mendapati kedua anaknya berbicara bahkan bermain dengan sosok yang tak dapat dilihatnya.

"Kalau itu mah dari kecil (ngobrol dengan makhluk halus). Dia dari kecil mah udah main sama 'makhluk halus'," ungkap Wendi saat ditemui WowKeren di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan pada Rabu (17/7). "Ketawa-tawa, ditanya sama asisten rumah tangga 'Dedek ngapain?' 'Lagi main' 'Sama siapa?' 'Sama temen dedek lah'. Tapi dia lagi ketawa-tawa kayak lagi ngobrol sama temen-temennya gitu. "

Namun, pemandangan ini sudah dianggap biasa oleh Wendi mengingat kemampuan luar biasa sang istri. Wendi juga masih memikirkan dua kemungkinan, yakni sang putri benar-benar berbicara dengan makhluk halus atau hanya teman imajinernya.

"Tapi kalau gue nganggepnya karena hal itu udah biasa karena istri gue punya sixth sense jadi menurun ke anak gua," lanjut Wendi. "Anak gue yang cewek pun sama udah terbiasa juga. Tapi kan dua hal, bisa jadi itu teman imajinatifnya dia, yang kedua memang saudara kita makhluk-makhluk astral yang di sekeliling kita."


Wendi lantas menceritakan salah satu kisah "seram" saat menyaksikan sang putri berbicara sendiri di hadapannya. Kala itu, sang putri menyebut ada "teman" laki-laki yang duduk di bangku kosong sebelah Wendi ketika mereka sedang makan bersama.

"Kalau putri gue yang cewek, ketika gue makan siang. Dia posisinya di depan gue, istri di sebelah dia, istri gue otomatis enggak bisa ngelihat muka anak gue dong," cerita Wendi. "Gue ngelihat jelas ke anak gue ketika gue makan, tatapannya ke belakang gue terus 'Ssst enggak boleh' lagi ngomong (sama seseorang)."

"Gue memposisikan diri gue untuk tidak menekan dia 'Apaan tuh'," imbuh Wendi. "Gue lebih yang 'Kakak ngomong sama siapa?'"

Kendati kedua anaknya memiliki kemampuan yang demikian, Wendi mengaku tak cemas. Selama kedua anaknya dapat menerima kondisi tersebut, Wendi dan sang istri pun tak masalah.

"Gue berusaha memposisikan diri gue sebagai orang tua. Ya mungkin sempet 'ser' tapi ya udah lah," tutup Wendi. "Dan mereka juga dibiasakan untuk menerima kondisi itu selama mereka masih bisa meng-handle."

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru