Surat Siswa SMK Untuk Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Ini Bikin Mewek
Nasional

Siswa tersebut mengaku hanya menjalankan amanat sang ibu untuk menyampaikan rasa terima kasih pada Ganjar lantaran dirinya bisa bersekolah secara gratis di SMKN Jateng Semarang.

WowKeren - Seorang siswa baru SMK Negeri Jateng bernama Fajar Jaka Surya mengirimkan sepucuk surat untuk Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Surat dari Fajar tersebut lantas dibagikan Ganjar ke akun Instagram resminya, @ganjar_pranowo.

Dalam suratnya, Fajar mengaku dirinya hanya menjalankan amanat dari sang ibunda untuk menyampaikan rasa terima kasih. Pasalnya, siswa asal Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, itu bisa bersekolah secara gratis di Semarang.

"Kemarin sebelum berangkat ke Semarang, saya dapat pesan dari ibu agar mengucapkan terima kasih langsung pada Pak Ganjar," demikian kutipan surat Fajar dilansir unggahan Ganjar pada Jumat (9/8). "Karena saya diterima sekolah di sini dan semuanya gratis. Seragam, tas, alat tulis, tempat tinggal, dan makan, semua gratis."

Fajar pun lantas meminta agar didoakan dan diberi kelancaran studi. Pasalnya, ia meninggalkan ibundanya yang menjadi tulang punggung utama keluarga bersama nenek, seorang kakak yang sakit, dan juga seorang adik yang masih SMP.


"Semoga kelak ketika adik saya lulus SMP juga bisa melanjutkan di SMKN Jateng. Saya kasihan pada ibu karena beliau yang menjadi tulang punggung keluarga," lanjut Fajar. "Padahal gaji ibu hanya Rp23 ribu per minggu. Dulu saya masih bisa sedikit membantu dari hasil ngajar ngaji anak-anak kampung sekitar. Tapi sekarang hanya ibu yang bekerja. Karena bapak saya telah meninggal sejak saya kelas 1 SD."

Siswa SMK tersebut rupanya bercita-cita untuk memiliki bengkel sendiri. Ia juga ingin memberangkatkan sang ibu beribadah haji.

"Yang terakhir, saya mohon agar diperbanyak sekolah seperti SMKN Jateng ini. Karena sangat membantu anak-anak dari keluarga miskin seperti saya bisa mendapat pendidikan yang berkualitas," tutur Fajar. "Sehingga kami tidak minder untuk bercita-cita tinggi seperti anak-anak lainnya. Mohon maaf nggih pak kalau saya lancang. Maturnuwun sanget (Terima kasih sekali)."

Surat Fajar kepada Ganjar ini langsung menarik perhatian banyak warganet. Banyak warganet yang merasa tersentuh dengan kisah dan cita-cita Fajar.

"Duh pak kulo kok mblebes mili baca surate (Duh pak, saya kok menangis membaca suratnya)," tulis akun @ar***ty. "Terharu...smg cita2nya adek fajar dan anak2 yg lain tercapai...aminnn," komentar akun @mu***th. "Terharu sekali membacanya, santun kata2nya... semoga apa yg menjadi cita2 mulia ananda Fajar dikabulkan Alloh SWT . Aamiin allohumma aamiin," timpal akun @ut***yo.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru