Red Velvet Berhasil Samai Rekor The Pussycat Dolls Dan Destiny's Child Di Chart iTunes AS
Musik

Lagu ini juga mendapat pujian dari publik dan disebut lebih bagus ketimbang lagu mereka sebelumnya yakni 'Zimzalabim'. Tak heran jika lagu ini meraih banyak prestasi baik di Korea maupun di luar negeri.

WowKeren - Red Velvet baru saja comeback dengan comeback dengan merilis album lanjutan dari proyek "The ReVe Festival". Kali ini mereka merilis album proyek kedua bertajuk "The ReVe Festival : Day 2" dengan lagu utama bertajuk "Umpah Umpah".

"Umpah Umpah" adalah lagu dansa uptempo dengan ritme disko yang bahkan lebih berenergi berkat vokal Red Velvet yang menyegarkan. Lagu ini juga mendapat pujian dari publik dan disebut lebih bagus ketimbang lagu mereka sebelumnya yakni "Zimzalabim".

Tak heran jika lagu ini meraih banyak prestasi baik di Korea maupun di luar negeri. Baru-baru ini dilaporkan bahwa album terbaru Red Velvet "The ReVe Festival: Day 2" berhasil menempati posisi pertama chart iTunes di 37 negara termasuk Amerika Serikat dan Kanada.

Red Velvet Berhasil Samai Rekor The Pussycat Dolls Dan Destiny\'s Child Di Chart iTunes AS

Twitter


Red Velvet Berhasil Samai Rekor The Pussycat Dolls Dan Destiny\'s Child Di Chart iTunes AS

Twitter

Tak hanya itu, dengan prestasi ini, Red Velvet menjadi girl grup K-Pop pertama yang berhasil mencapai posisi pertama di chart Album iTunes Amerika Serikat lebih dari sekali dalam satu tahun. Red Velvet pertama kali memuncaki chart iTunes Amerika Serikat pada awal tahun dengan album "The ReVe Festival: Day 1".

Secara global, Red Velvet menjadi girl grup ketiga yang telah meraih prestasi tersebut. Sebelumnya terdapat girl grup kenamaan yakni The Pussycat Dolls dan Destiny's Child. Hal ini membuktikan bahwa Red Velvet tak hanya diminati di Korea namun juga di luar negeri termasuk Amerika Serikat.

Seperti yang diketahui bahwa "The ReVe Festival" adalah proyek album seri tiga bagian. Ketiga bagian album tersebut direncanakan akan terungkap seluruhnya dalam tahun ini. Ini merupakan comeback pertama Red Velvet dalam dua bulan usai merilis "The ReVe Festival: Day 1" pada bulan Juni lalu.

Menurut keterangan agensi, "The ReVe Festival" akan menjadi sebuah album perayaan untuk berbagai jenis musik yang akan dirilis oleh Red Velvet pada tahun ini. "ReVe" sendiri merupakan gabungan dari kata "Red" dan "Velvet" dan juga nama robot yang terlihat dalam teaser tersebut. Karakter robot ini juga pertama kali diperkenalkan pada konser kedua mereka yang bertajuk "REDMARE".

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru