Ridwan Kamil Usulkan 3 Lokasi Ini Terkait Wacana Pemindahan Ibu Kota Jabar
Nasional

Munculnya wacana kajian terkait pemindahan ibu kota Jawa Barat dari Bandung, Ridwan Kamil mengusulkan tiga lokasi ini sebagai alternatif pilihan pusat pemerintahan yang baru.

WowKeren - Wacana pemindahan ibukota Jawa Barat dari Bandung pertama muncul saat Ridwan Kamil menggelar rapat pembahasan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Jabar bersama Pansus VII awal pekan lalu. Ridwan Kamil bersama DPRD Jabar telah sepakat untuk mengkaji wacana pemindahan pusat pemerintahan ibu kota Provinsi Jawa Barat ini.

Ridwan Kamil selaku Gubernur Jawa Barat telah memberikan 3 opsi lokasi sebagai alternatif dalam membangun pusat pemerintahan Jawa Barat yang baru. Kajian terkait rencana pemindahan ibukota Provinsi Bandung ke tempat lain ini diakui sudah masuk dalam Perda Perubahan atas Perda Jabar Nomor 22 Tahun 2010 tentang RTRW Jabar Tahun 2009-2029.

"Kemarin RTRW Jabar sudah disahkan, untuk sampai 2029," jelas Ridwan Kamil saat ditemui di Gedung Sate, Jalan Diponegoro pada Kamis (29/8). "Di dalamnya Rebana sudah masuk kan, penataan jalur transportasi sudah masuk, termasuk persetujuan wacana pusat pemerintahan untuk dikaji dulu di beberapa lokasi."

Kang Emil, sapaan dari mantan walikota Bandung ini mengusulkan tiga lokasi yang akan menjadi pusat pemerintahan baru di Jawa Barat. Lokasi tersebut yakni Tegalluar di Kabupaten Bandung, Walini di Kabupaten Bandung Barat, dan wilayah Rebana (Cirebon, Patimban, Majalengka).


Alasan dipilihnya ketiga lokasi ini karena Tegalluar dan Walini telah masuk dalam kawasan pengembangan jalur kereta cepat Bandung-Jakarta. Sementara wilayah Rebana (Cirebon, Patimban, Majalengka) saat ini telah menjadi pengembangan ekonomi baru di Jawa Barat.

"Ada di Tegalluar, Walini, atau Rebana juga. Terbuka sebenarnya, tapi sementara tiga tempat itu," sambung Ridwan Kamil. "Indikatornya, semua kemungkinan butuh kajian, minim risiko, aksesibilitas, tingkat ekonomi, ketersediaan air dan lain-lain."

Pemindahan ibu kota Jawa Barat ini didasari karena Bandung dinilai sudah tidak dapat menjadi roda pemerintahan yang produktif. Ridwan Kamil mengaku jika ketiga lokasi tersebut masih diproyeksikan dan tidak menutup kemungkinan jika ada opsi wilayah lain. Pihaknya juga menargetkan jika kajian tentang pemindahan ibu kota Provinsi Jawa Barat dapat dilakukan dalam enam bulan ke depan.

"Karena pada dasarnya secara fisik kota Bandung sama seperti Jakarta sudah tidak cocok lagi melayani pusat pemerintahan," kata Ridwan Kamil. "Untuk kajian dilaksanakan enam bulan ke depan, nanti media dikabari lagi. Calon lokasi terbuka sebenarnya, tapi sementara tiga tempat itu."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru