Politisi Demokrat Sindir Relawan Jokowi Anak Kecil Soal Cover 'Pinokio'
Nasional

Politisi Partai Demokrat Ferdinand menilai jika sikap Relawan Jokowi Mania (Jokoman) seperti arogansi anak kecil terkait pelaporan cover 'Pinokio' Majalah Tempo ke Dewan Pers. Hal ini disampaikannya melalui akun Twitter pribadinya.

WowKeren - Politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahean ikut buka suara terkait aduan pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) terhadap Majalah Tempo ke Dewan Pers. Pelaporan yang dilakukan Jokowi Mania atau Jokoman tersebut adalah buntut dari majalah Tempo yang menampilkan karikatur Jokowi dengan bayangan Pinokio sebagai halaman sampulnya.

Ferdinan menilai jika sikap para relawan Jokoman tersebut seperti sikap anak kecil. Ia pun mengingatkan agar Jokoman bertindak lebih dewasa dalam menyikapi kasus tersebut. Hal tersebut disampaikan Ferdinand melalui akun Twitter pribadinya @FerdinandHaen2.

"Jokowi Mania hrs belajar lbh dewasa lg dlm proses politik. Lawanlah kritik dgn kritik, bkn dgn tindakan hawa nafsu menghukum kecuali ada peristiwa pidana didalamnya," cuitnya di Twitter. "Cover Tempo itu kritik keras yg melecehkan. Jd tak perlu dilaporkan. Sbg Relawan silahkan menjawab dgn fakta."

Cuitan Ferdinand

Twitter


Ferdinand sendiri mengaku jika dirinya juga tak sependapat dengan cover Majalah Tempo tersebut. Namun, ia lebih tak sepakat jika para Jokoman membuat laporan terkait masalah tersebut. Menurutnya, itu hanya akan menunjukkan sikap arogansi anak kecil.

Sebelumnya, sampul Majalah Tempo edisi 16-22 September menjadi polemik setelah menampilkan karikatur Presiden Jokowi dengan bayangan Pinokio. Hal ini membuat relawan yang tergabung dalam Jokoman mendatangi kantor Dewan Pers, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (16/9).

Majalah Tempo sendiri telah menegaskan bahwa cover "Pinokio" tersebut tak bermaksud menghina Presiden. "Sampul Majalah Tempo merupakan metafora atas dinamika tadi, yakni tudingan sejumlah pegiat antikorupsi bahwa Presiden ingkar janji dalam penguatan KPK," jelas Setri Yasra yang merupakan Redaktur Eksekutif Majalah Tempo.

"Tempo telah memuat penjelasan dalam Presiden dalam bentuk wawancara," imbuhnya. "Tempo juga tidak berniat menggambarkan Presiden sebagai Pinokio. Yang tergambar adalah bayangan Pinokio."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru