Ruben Bakal Jalani Prosesi Adat Penyerahan Hak Asuh, Ternyata Sudah Diterima Arwah Leluhur Betrand
Instagram/ruben_onsu
Selebriti

Ruben Onsu dan Sarwendah kini sedang berada di Nusa Tenggara Timur untuk menjalani serangkaian ritus adat penyerahan hak asuh atas Betrand Peto yang digelar sejak semalam.

WowKeren - Ruben Onsu dan Sarwendah telah bertolak menuju Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, bersama putra angkat mereka, Betrand Peto. Sambutan meriah terlihat sejak mereka tiba di Bandara. Tampak Ruben, Wendah, dan Betrand mengenakan kaus kembar berwarna abu-abu.

Maksud kedatangan Ruben dan Wendah ke Labuan Bajo tak lain untuk mengunjungi kediaman asal Betrand. Ruben dan Wendah kemudian akan kembali melanjutkan perjalanan ke Ruteng, Nusa Tenggara Timur, untuk melangsungkan serangkaian prosesi adat penyerahan hak asuh Betrand.

Prosesi adat penyerahan hak asuh Betrand sendiri telah dilakukan sejak Jumat (4/10) malam. Ayah Betrand, Ferdinandus Peto, menjelaskan maksud dan tujuan prosesi adat tersebut digelar. Selain memberikan kabar, mereka juga meminta restu arwah leluhur mengenai niat Ruben untuk mengangkat Betrand sebagai anak.


"Hari ini sejak jam 6.30 sampai dengan jam 9.30, ada prosesi pemanggilan roh orang meninggal dari keluarga besar Peto untuk menyambut kedatangan Bapak Ruben Onsu beserta istri dan anak-anak dan juga tim dari Jakarta," ujar Ferdinandus dilansir tayangan "Cuap Cuap" di MOP Channel. "Sehingga keluarga besar dari keturunan Peto yang sudah meninggal turut menyambut kedatangan dari Bapak Ruben Onsu beserta keluarga besar dari Jakarta."

Ferdinandus juga mengungkapkan apabila prosesi adat yang berlangsung Jumat malam berjalan lancar. Arwah leluhur Betrand pun diceritakan telah menerima kedatangan dan maksud baik Ruben. Selain itu, prosesi tersebut juga guna mengharapkan kelancaran pada rangkaian ritus adat selanjutnya.

"Kalau melihat prosesi adat yang kita jalankan tadi, mulai dari ritus adat sampai dengan proses penyembelihan ayam, kemudian sampai pada ritus bagaimana melihat hasil permintaan dari kami ke orang meninggal itu diterima atau tidak, dan hasilnya baik," pungkas Ferdinandus. "Dan ternyata roh orang meninggal dari keluarga besar Peto sangat mengamini, menerima, dan sangat welcome kepada keluarga Ruben Onsu."

Berdasarkan unggahan di Instagram pribadinya, Ruben serta keluarga besar baru berangkat menuju rumah Betrand pada hari ini, Sabtu (5/10). Rombongan tampak berada di Bandara Labuan Bajo untuk menuju Ruteng sekitar jam 8 pagi tadi.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru