Minah Girl's Day Ancam Netizen yang Suruh Ia Susul Sulli Bunuh Diri
Selebriti

Minah Girl's Day mengungkapkan belasungkawa atas meninggalnya Sulli lewat postingan di Instagram. Postingan tersebut mendapat komentar jahat dan kejam dari seorang netizen.

WowKeren - Senin (14/10) kemarin, publik dikejutkan dengan berita kematian Sulli, mantan personel f(x). Penyanyi sekaligus aktris kelahiran 1994 tersebut ditemukan manajernya dalam keadaan tak bernyawa di apartemennya di kawasan Seongnam. Bunuh diri diduga menjadi penyebab kematian Sulli.

Di hari yang sama, Minah Girl's Day mengungkapkan belasungkawa atas meninggalnya Sulli lewat postingan di Instagram. Pemilik nama lengkap Bang Minah itu mengunggah foto hitam putih seekor burung camar di langit.

Postingan ini mendapat komentar tak pantas dari seorang netizen. Netizen itu menulis pada foto unggahan Minah, "Kenapa? Kau mau mati juga?"

Mengetahui hal ini, Minah pun tak tinggal diam. Penyanyi sekaligus aktris kelahiran 1993 tersebut mengancam akan mengambil langkah hukum terhadap netizen yang mengucapkan komentar jahat. Hal ini ikut menjadi perhatian netizen lainnya.


Minah Girl\'s Day Ancam Netizen yang Suruh Ia Susul Sulli Bunuh Diri

Instagram

"Tuntut saja mereka, jangan cuma dilaporkan. Minah, fighting!" komentar netizen. "Aku harap semuanya langsung tuntut saja. Kultur komentar di negara kita sangat buruk. Tabahlah, semua selebriti. Aku tahu ada banyak orang di komentar yang membuat hidup kalian lebih berat tapi ada banyak orang yang mendukung kalian," kata netizen lainnya.

"Jangan mengancam akan menuntut, langsung tuntut saja dan beritahukan kalau kau sudah melakukannya," ujar netizen. "Tuntut saja orang-orang seperti dia. Lihat wajahnya dan jebloskan dia ke penjara. Menulis komentar seperti itu sama saja seperti percobaan pembunuhan, kan?" komentar yang lain.

"Beberapa orang menjalani hidup mereka dengan menyedihkan," kata netizen. "Seseorang sudah meninggal dan orang-orang masih belum paham juga. Memuakkan memikirkan orang-orang yang bahkan nggak akan punya nyali untuk mengangkat kepada di kantor polisi jadi sok kuat dan berkuasa di internet," imbuh lainnya.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait