DAY6 Dan Kim Chung Ha Jadi Line Up 'Head In The Clouds Indonesia', Sepanggung Sama Stephanie Poetri
Musik

Pada hari ini, Kamis (9/1), pihak 88Rising mengumumkan jajaran artis lain yang akan memeriahkan panggung HITC. Pihak penyelenggara turut mengundang penyanyi papan atas Korea.

WowKeren - Label musik Amerika, 88Rising tahun ini mengumumkan akan menggelar konser musik mereka "Head In The Clouds" (HITC) di Jakarta Indonesia. Konser ini dihiasi oleh artis di bawah naungan label mereka dan musisi lain seperti Rich Brian (Rich Chigga), Joji, NIKI, Higher Brothers, August 08, dan masih banyak artis pengisi lain yang masih dirahasiakan.

Namun pada hari ini, Kamis (9/1), pihak 88Rising mengumumkan jajaran artis lain yang akan memeriahkan panggung HITC. Pihak penyelenggara turut mengundang penyanyi papan atas Korea seperti Kim Chung Ha dan DAY6. Selain itu ada juga penyanyi asal Indonesia, Stephanie Poetri juga turut dikonfirmasi kehadirannya.

Festival musik dan juga seni "Head in the Clouds" tahun ini akan bertempat di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Festival Head in the Cloud sebelumnya pernah digelar di Los Angeles pada 17 Agustus 2019. Saat itu penyanyi asal Indonesia Rich Brian dan Stephanie Poetri juga ikut mengisi panggung. Kala itu, NIKI membuka penampilannya dengan membawakan Indonesia Raya.


Head in the Clouds sendiri merupakan proyek kolektif dari musisi yang berada di bawah naungan label 88rising. Proyek itu telah melahirkan dua album yang dirilis Juli 2018 dan 11 Oktober lalu. Seperti filosofi 88Rising, festival ini bertujuan untuk merayakan karya dari musisi Asia atau Asia-Amerika yang kurang terwakili di industri musik di Negeri Paman Sam tersebut.

Ini bukan yang pertama kali artis K-Pop bekerja sama dengan musisi di bawah naungan 88Rising. Sebelumnya, Stephanie Poetri sukses berduet dengan sang idola Jackson GOT7. Mereka berkolaborasi melalui lagu Stephanie yang bertajuk "I Love You 3000".

Selain itu, Kim Chung Ha juga sukses bekerja sama dengan rapper asal Indonesia, Rich Brian. Dalam kolaborasi tersebut mereka tampil penuh chemistry membawakan lagu retro bertajuk "These Nights".

"These Nights" adalah lagu tentang keberadaan untuk malam hari dan memanfaatkan momen-momen tak terlupakan yang dapat dibuat dengan kekasih mereka. Chung Ha berhasil memamerkan suaranya yang halus dalam bahasa Korea dan Inggris hingga memberikan lagu itu daya tarik multikultural yang unik.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait