Kim Woo Bin Syok Lihat Kematian Mengenaskan Gajah, Park Shin Hye Kagumi Sosok Ini di 'Humanimal'
TV

Kim Woo Bin dan Park Shin Hye berbagi pemikirannya soal satwa liar yang terekam program 'Humanimal'. Ingin tahu seperti apa penuturan lengkap mereka? Simak berita lengkapnya berikut ini.

WowKeren - Program MBC "Humanimal" menuai cukup banyak perhatian karena topik yang diangkatnya, yakni dokumenter tentang hewan liar. Menariknya lagi, selebriti populer seperti Park Shin Hye dan Kim Woo Bin juga turut ambil bagian dalam program ini.

Di antara momen menyentuh yang ada di program ini adalah ketika Park Shin Hye dan tim produksi bertemu dengan beberapa gajah yang membutuhkan perawatan. Mirisnya, aktris cantik ini bahkan menyaksikan mayat-mayat gajah yang mati mengenaskan akibat perburuan ilegal.

Sehubungan dengan momen tersebut, Kim Woo Bin yang bertugas sebagai pengisi suara ikut buka suara. Kekasih Shin Min A ini merasa sangat terkejut dan bersalah saat pertama kali mengetahuinya.

"Ketika aku pertama kali melihatnya, itu mengejutkan. Dan itu membuatku berpikir bahwa orang-orang itu menakutkan. Aku malu karena aku tidak tahu apa yang sedang terjadi, dan aku juga merasa bersalah," tuturnya.


"Karena aku tidak pernah membayangkan gajah akan dilecehkan dan dibunuh karena gading, itu bahkan lebih mengejutkan," lanjutnya.

Di sisi lain, Park Shin Hye merasa sangat kagum pada orang-orang yang bekerja untuk melindungi hewan liar. Menurutnya itu adalah pekerjaan yang luar biasa.

"Itu membuatku berpikir bahwa ada begitu banyak orang yang melakukan pekerjaan yang luar biasa. Aku ingin menunjukkan semua kekaguman dan rasa hormatku kepada orang-orang yang terus-menerus meneliti binatang dan alam serta mencari cara untuk melindungi mereka," ujar kekasih Choi Tae Joon ini.

Sementara itu, "Humanimal" juga menampilkan aktor Yoo Hae Jin dan Ryu Seung Ryong. Mereka bepergian ke 10 negara berbeda termasuk Amerika Serikat, Zimbabwe, Botswana hingga Afrika Selatan.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru