Kesepian di Rumah Saat Pandemi Corona, Ely Sugigi Pilih Mengungsi
Instagram
Selebriti

Ely Sugigi mengaku takut berada di rumah sendirian di tengah wabah Corona saat ini. Tak ingin terjadi hal yang tidak diinginkan, ia memutuskan mengungsi ke rumah temannya.

WowKeren - Musibah pandemi virus Corona membuat masyarakat diminta untuk tetap berdiam di rumah. Tak terkecuali komedian Ely Sugigi yang harus menahan rasa bosan dan ketakutannya kerena ia tinggal seorang diri. Perempuan yang akrab disapa Mpok Ely ini memang diketahui tinggal sendiri semenjak sang putri, Ulfi Damayanti memutuskan untuk pergi dari rumah.

Berbagai upaya mengusir bosan sudah dicoba Ely agar ia tetap betah tinggal di dalam rumah. Namun, tampaknya usaha perempuan kelahiran 1971 ini tak berhasil. Tak tahan, ia pun akhirnya memilih untuk mengungsi ke rumah sahabatnya yang berada di kawasan Bogor.

Ely yang mengaku banyak menghabiskan waktu di luar rumah, tak dapat dipungkiri jika peraturan stay at home ini membuatnya mati gaya. "Saya seminggu di rumah saja, terus sekarang sudah sejak tiga hari lalu ngungsi ke rumah teman di Semplak, Bogor. Bete kalau di rumah terus, biasa setiap hari di jalan," kata Ely Sugigi mengutip Kapanlagi.com, Jumat (3/4).


Menurut Ely, bukan karena bosan menjadi alasan utamanya untuk mengungsi. Ia yang tinggal seorang diri di rumah, khawatir akan terjadi hal yang tak diinginkannya. Tak ingin terlalu stres memikirkan hal yang tidak-tidak, Ely pun lebih memilih untuk mencari aman.

"Karena saya di rumah sendirian saja. Usia saya juga kan sudah kepala 4. Kalau sendiri, takut kenapa-napa di rumah. Kalau ada apa-apa (dengan saya), nggak ada yang tahu kan. Saya juga takut di rumah bengong nggak ada kerjaan, malah imun saya turun, sakit lagi nanti, mending di sini," ucapnya.

Melihat kondisi Jakarta yang saat ini tengah darurat Corona, Ely pun mengaku akan tinggal di rumah temannya sampai waktu yang belum bisa dipastikan. Niatnya, ia akan berada di kediaman temannya hingga kondisi Jakarta dinyatakan kondusif. "Saya mau pulang juga bingung. Jadi saya pikir lebih baik di sini saja sampai suasana kondusif," tuturnya.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait