Maia 'Tampar' Bacot Haters Usai Ditertawakan Bela Pemerintah Soal Tangani Corona
Instagram/maiaestiantyreal
Selebriti

Maia Estianty diserang haters di Twitter kala berkicau tentang rasa miris karena pemerintah terus dikritik dalam menangani Corona. Usai kicauannya dicibir, Maia kembali melontarkanr reaksi menohok buat haters.

WowKeren - Maia Estianty biasa menuai kekaguman atas kegiatan positifnya. Ia bersama geng Tempey hingga saat ini kompak menggalang bantuan terkait penanganan Corona.

Namun baru-baru ini, Maia kena semprot netizen karena berkicau mendukung pemerintah. Lewat Twitter, Maia merasa prihatin karena banyak pihak membully pemerintah.

"Jika ada yg menghujat pemerintah atas situasi pandemi skr ini, rasanya aneh, krn negara super power pun kewalahan menangani pandemi ini. Bahkan mrk jg kewalahan menyediakan alat APD," kata Maia.

Maia

Sumber: Twitter


Kicauan Maia membuat ia akhirnya diserang netter. "Dimana kewalahannya..?? Mrk malah guyonan nanggapin issue covid-19," sindir seorang netter sembari memperlihatkan headline artikel soal reaksi pemerintah terkait Corona. "Tidak ada hujatan jika pemimpin mengedepankan keJUJURan dalam menyampaikan keputusan mba? Contoh: 50jt masker yg tersedia," seru yang lainnya. "Gini ya mbak...mereka neg super power kewalahan tapi tdk berbohong ttg data, tdk plintat plintut istilah lokdon n karantina, tdk hoax ttg 50juta masker. Dan yg utama, tdk mempersilahkan org cina masuk dg bebas. Tidak melindungi TKA cina melebihi rakyatnya. Paham kagak lo mbaaaak?"

Maia

Sumber: Twitter

Maia lantas memberikan balasan menohok. Ia malah mengajak haters untuk ikut menggalang donasi demi melawan Corona.

"Coba aja gabung bersama saya, di group galangan donasi, jadi biar tau gimana susahnya kita cari barang... Mau? Rasanya mau ketawa sy dibilang bela pemerintah, lah saya ini lagi terus2an bikin bantuan untuk team medis kok. Rasanya skr saatnya untuk saling tolong menolong, bukan saling cela mencela atas keadaan. Semoga ada yg tergerak bersama saya utk membantu team medis Indonesia," seru Maia. "Adanya ujian hidup, akan memperlihatkan siapa yg makin putus asa, mencerca keadaan, menyalah2an yg lain, mengeluh, putus asa thd Rahmat Allah, dan siapa yg tetap sabar, rida dan ikhlas dan tetap menjaga keimanannya."

Kicauan Maia itu kembali dibalas oleh akun Kurawa. "welcome to the Bacot World @MAIAsangJUARA, kejamnya netizen memang luar biasa. Harus kuat mental, tahan bully, tahan nyinyiran padahal kita bukan pejabat atau digaji sama negara yah..Tetap fokus berbuat baik aja," kata Kurawa. "Aman Bro... Lebih takut kalo Tuhan meninggalkan saya Loudly crying face Lanjutkan berbuat baik .... Semangat... Allah yg melihat.... Semangat buat team donasi and relawan juga.... Salam," ujar Maia.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru