Kostum BLACKPINK Picu Perdebatan, Hanbok Miss Korea Ternyata Lebih Seronok
Selebriti

Muncul perdebatan sengit tentang kostum hanbok modern yang dikenakan BLACKPINK dalam video musik 'How You Like That'. Hanbok seronok Miss Korea menjadi sorotan.

WowKeren - BLACKPINK (Black Pink) comeback dengan merilis lagu baru "How You Like That" pada 26 Juni. Muncul perdebatan sengit tentang kostum hanbok (pakaian tradisional Korea) modern yang mereka kenakan dalam video musik.

Kostum BLACKPINK mendapatkan ulasan yang baik di kalangan netizen dengan menyebut ini kesempatan untuk mempromosikan hanbok ke dunia. Seorang perwakilan dari perusahaan yang menyediakan hanbok kepada BLACKPINK mengatakan, "Itu adalah pakaian yang disebut Cheollik yang digunakan untuk menjadi seragam pejabat militer pada masa dinasti Joseon. Kami mengurangi panjangnya hingga membuatnya lebih mudah untuk menari."

Mengenai hanbok merah muda yang dikenakan Jennie, ia berkata, "Ini adalah pakaian sehari-hari yang dipakai oleh para sarjana. Karena untuk menari, aku memotongnya sedikit lebih pendek dan membuatnya dalam bentuk jeogori."

"Minat penggemar asing telah meningkat banyak, dan sebenarnya ada banyak pertanyaan tentang membeli hanbok. Dengan kesempatan ini, kita dapat melihat kemungkinan baru untuk hanbok," tambahnya.

Di sisi lain, beberapa kritik mengatakan bahwa hanbok dimodifikasi terlalu jauh sehingga tidak pantas lagi untuk disebut pakaian tradisional Korea. Hanbok juga dikritik terlalu pendek dan terbuka.


Kostum BLACKPINK Picu Perdebatan, Hanbok Miss Korea Ternyata Lebih Seronok

Source: Naver

Namun hanbok BLACKPINK sebenarnya tidak begitu terbuka jika dibandingkan dengan yang dikenakan kontestan Miss Korea 2019. Saat itu kontestan mengenakan hanbok yang sangat terbuka sehingga menyebabkan kontroversi. Park Sul Nyeo, seorang peneliti hanbok, mengatakan, "Bahkan jika kita mengubahnya ke cara modern, kita tidak boleh terlalu banyak merobohkan tradisi."

Park melanjutkan, "Zamannya berubah, dan seperti yang kita miliki di museum, hanbok memiliki keunikannya sendiri. Bahkan jika kita mengubah Hanbok, kita tidak boleh terlalu banyak merusak tradisi. Hanbok ini dilihat dunia, tapi kupikir agak sedih karena itu dimodifikasi ulang sedemikian rupa sehingga memanaskan media sosial. Ini adalah pakaian kami yang harus kami lindungi, jadi kupikir akan baik untuk membuatnya sambil memikirkannya lebih lanjut."

Hanbok fusi, yang dikenakan oleh Miss Korea dalam kontes Miss Korea 2019, mengingatkan pada pakaian dalam korset karena terlalu terbuka dan seronok. Ini memicu kontroversi mengenai komersialisasi seks.

Netizen berkomentar, "Aku bukan penggemar BLACKPINK tapi hanbok mereka sepertinya dirancang untuk terlihat seperti mereka akan melakukan permainan outdoor tradisional, sementara hanbok Miss Korea terlihat seperti mereka mengambil tampilan tradisional hanbok dan kemudian menanggalkannya untuk membuat mereka sensual, yang membuatku tidak nyaman."

"Hanbok Miss Korea pada dasarnya adalah pakaian dalam, apakah ini lelucon?" tambah netizen lain. "Kau bisa tahu hanya dari foto-foto itu bahwa hanbok berbeda dari apa yang dikenakan para kontestan Miss Korea. Miss Korea sangat memalukan untuk melihatnya. Aku menemukan BLACKPINK cantik," pungkas lainnya.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait