Wali Kota Banjarbaru Meninggal Dunia Usai 2 Minggu Dirawat Karena COVID-19
Nasional

Sebelumnya, Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani sempat dirawat selama 15 hari karena infeksi COVID-19 di ruang isolasi RSUD Ulin Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

WowKeren - Wali Kota Banjarbaru, Nadjmi Adhani, dilaporkan meninggal dunia pada Senin (10/8) pukul 02.30 WITA dini hari. Sebelumnya, mendiang Nadjmi sempat dirawat selama 15 hari karena COVID-19 di ruang isolasi RSUD Ulin Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Kabar duka ini dibenarkan oleh salah satu kerabat dekat mendiang Nadjmi, Achmad Juhriansyah. Menurut Achmad, Nadjmi meninggal dunia dalam perawatan di rumah sakit.

"Innalillahi wainnailaihi rojiun Telah berpulang ke rahmatullah H Nadjmi Adhani, semoga diampuni segala dosa dan Husnul Khotimah, aamiiin YRA," tulis Achmad dilansir detikcom pada Senin (10/8). "Mewakili pihak keluarga, kami memohon doa dan maaf apabila beliau ada kesalahan baik disengaja maupun tidak disengaja."


Sementara itu, Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina, mengaku terkejut sekaligus bersedih atas kabar meninggalnya Nadjmi yang juga merupakan sahabat dekatnya. Ibnu Sina mengaku sempat berbincang dengan mendiang Nadjmi yang meminta doa untuk kesembuhannya via WhatsApp. Kala itu, mendiang Nadjmi masih menjalani perawatan di ruang ICU dan masih berada dalam kondisi stabil.

"Atas nama Pemko Banjarmasin dan secara pribadi, kami merasa kehilangan sahabat yang selalu periang dan bersemangat. Pak Nadjmi adalah sosok birokrat sejati yang mengayomi dan kami menjadi saksi kebaikan beliau selama pertemanan panjang mulai di Banjarbaru," jelas Ibnu Sina. "Karena istri beliau Ibu Ririen Kartikasari sempat menjadi dosen di semester 1 saat kami awal-awal kuliah di Fakultas, Perikanan ULM Banjarbaru."

Lebih lanjut, Ibnu Sina merasa dirinya telah kehilangan teman diskusi yang kerap dimintainya saran terkait pemerintahan. Sebagai informasi, Ibnu Sina dan mendiang Nadjmi merupakan kepala daerah yang memang dikenal akrab dan selalu duduk bersama dalam setiap acara resmi.

"Chatting terakhir di WA tgl 7 Agt 2020 yg lalu Engkau berkabar Masih di ICU & masih sempat mengucap AamiinYRA. Selamat jalan Pak Walikota Nazmi Adhani," pungkas Ibnu Sina. "Hujan subuh di hari senin ini, 10 Agustus 2020 / 20 Dzulhijjah 1441 mengiringi dirimu menghadap Allah SWT. Dan itu cukup menjadi saksi bahwa pian urang baik."

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru