Brisia Jodie Merdu Berselawat Bikin Adem, Ungkap Identitas Agamanya
Instagram/brisiajodie96
Selebriti

Brisia Jodie menjadi sorotan warganet kala melantunkan selawat lewat unggahan videonya di Tik Tok. Saat itu pula ia mengungkapkan soal identitas agama yang dianutnya.

WowKeren - Baru-baru ini Brisia Jodie berhasil menyita perhatian warganet lantaran unggahan videonya di Tik Tok. Bagaimana tidak, suara Jodie terdengar begitu merdu saat melantunkan selawat. Dan yang lebih mengejutkannya lagi, ia mengungkapkan soal agamanya.

Jodie menerangkan bahwa selama ini ia beragama Katolik seperti yang ia jelaskan dalam videonya di TikTok. “I’m Catholic, ” tulis Jodie.

Sementara itu, seperti diketahui bahwa Selawat kerap dilantunkan oleh umat Muslim untuk memberikan salam kepada Nabi. Kendati begitu, Jodie meminta maaf apabila apa yang ia perbuat kurang berkenan.

Brisia Jodie Merdu Berselawat Bikin Adem, Ungkap Identitas Agamanya

Tik Tok


Namun Jodie menegaskan bahwa dirinya memiliki toleransi yang tinggi untuk membuat hidup menjadi lebih indah. “Maaf kalo masih banyak yang kurang tepat. Aku Katolik. Kalo bukan kita yang menyatukan dunia. Lantas siapa? Indahnya toleransi,” tulis Jodie.

Tak ayal, postingan Jodie tersebut pun langsung menuai beragam tanggapan dari warganet. Rupanya banyak dari netter yang baru mengetahui kalau Jodie beragama Katholik.

Gue akui Jodie ini toleransi beragamanya tinggi banget, salut Kak, ” tulis seorang warganet. “Gue baru tahu kalo Jodie Katolik, kirain gue Islam sumpah,” timpal netter yang lain. “Suara yang bagus Jodie, sekarang mualaf,” sahut warganet yang lain.

Di sisi lain, ini bukan kali pertama Jodie melantunkan Selawat. Sebelumnya ia juga pernah melantunkan lagu “Deen Assalam” yang dipopulerkan kembali oleh Sabyan Gambus. Tak hanya itu, ia juga pernah menyanyikan “Aisyah Istri Rasulullah” yang ia taruh di kanal YouTube pada 4 April 2020 lalu.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru