Terawan Kerap Menghilang, Ribuan Orang Tandatangani Petisi Online Minta Menkes Diganti
Instagram/kemenkes_ri
Nasional

Buntut Menkes Terawan kerap menghilang di tengah pandemi virus corona, ribuan orang langsung menandatangani petisi online desak Jokowi copot Terawan dari jabatannya.

WowKeren - Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto menjadi sosok yang kerap disorot oleh publik di tengah pandemi virus corona. Namun, ia dinilai tidak pernah muncul di hadapan publik dan terkesan menghilang di tengah penanganan pandemi COVID-19 yang seharusnya menjadi tugasnya.

Belum lama ini, Terawan bahkan kembali menjadi perbincangan setelah jurnalis Najwa Shihab menyinggung keberadaannya di acara “Mata Najwa”. Dalam acara tersebut, Najwa mewawancarai kursi kosong sebagai sindiran kepada Terawan yang seolah tidak pernah muncul membicarakan perkembangan virus corona.

Kini yang terbaru, masyarakat rupanya mulai bertindak jauh dalam merespons sosok Terawan yang tak pernah muncul. Ribuan orang telah menandatangani petisi online di change.org yang meminta Presiden Joko Widodo untuk mencopot Terawan dari jabatannya.

Petisi ini dibuat oleh Koalisi untuk Indonesia Bebas COVI9-19 yang terdiri dari JALA PRT, buruh Supinah, Presiden UIN Jakarta Sultan Rivandi, Ketua BEM UI Manik Marganamahendra dan Irma Hidayana dari LaporCovid19. Petisi ini dibuat sejak 30 September lalu.

Petisi Copot Terawan

change.org

Ditargetkan petisi ini bisa mendapatkan tanda tangan hingga 5.000 orang. Hingga Sabtu (3/10) sore ini, petisi dengan judul “Copot Terawat Sebagai Menteri Kesehatan!” ini sudah hampir menyentuh 5.000 tanda tangan.


Koalisi yang membuat petisi ini lantas menjelaskan alasan mereka. Dalam bagian deskripsi, mereka menilai jika Terawan sebagai Menteri Kesehatan telah gagal menangani pandemi virus corona. Bahkan, ia dinilai menggampangkan penyebaran COVID-19 sejak awal.

”Publik sudah banyak yang meminta pertanggungjawaban kepada Menkes Terawan. Namun beliau sering menghilang,” kata perwakilan Koalisi untuk Indonesia Bebas COVID-19, Manik Marganamahendra. “Dan membiarkan publik melawan virus corona sendiri.”

”Publik makin tak percaya kecakapan Menkes dalam mengatasi wabah,” sambungnya. “Apakah kita harus menggantungkan nyawa dan nasib ratusan juta masyarakat Indonesia kepada Menkes seperti itu?”

Koalisi ini lantas meminta Terawan untuk mencontoh sejumlah menteri kesehatan di beberapa negara lainnya. Setidaknya ada 8 menteri kesehatan dari negara lain yang memutuskan mundur dari jabatannya karena dinilai gagal dalam menangani pandemi. Oleh sebab itu, Terawan dinilai terhormat jika mau mundur sebagai Menkes.

”Sebenarnya telah beberapa kali publik meminta Saudara Terawan secara sadar untuk mundur,” jelas Manik. “Namun desakan publik ini tidak pernah dipandang serius oleh yang bersangkutan.”

”Oleh karena itu kami juga meminta Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk mencopot Terawan sebagai Menteri Kesehatan,” sambungnya. “Dan menggantinya dengan figur lain yang lebih kompeten.”

(wk/lian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru