Kini Jadi Kurus dan Berotot, Aktor Pemeran Dudley di 'Harry Potter' Bikin Pangling Saking Gantengnya
Warner Bros Pictures
Selebriti

Tak terlalu dikenali oleh fans setelah kurus, Harry Melling pemeran Dudley justru bersyukur. Pasalnya, Melling merasa ia bisa lepas dari imej Dudley yang selama ini melekat padanya.

WowKeren - Para pecinta seri "Harry Potter" tentunya sudah tak asing dengan nama Dudley Dursley, si sepupu Harry yang menyebalkan bukan main. Dudley sendiri digambarkan sebagai seorang bocah laki-laki bertubuh gemuk yang manja, nakal, dan gemar menyebabkan masalah untuk Harry.

Nah, bicara soal Dudley, rupanya penampilan terbaru aktor yang memerankannya, Harry Melling, bikin para Potterhead terkejut. Pasalnya tak lagi memiliki tubuh gemuk seperti di seri "Harry Potter", kini Melling tampil dengan figurnya yang kurus dan berotot.

Ketika pertama kali memerankan karakter Dudley di usia 12 tahun pada 2001, Harry Melling memang bertubuh gemuk yang melekat di benak para fans. Namun kini usia aktor asal Inggris tersebut telah menginjak 31 tahun, yang tentunya membuatnya banyak mengalami transformasi penampilan.

Harry Melling aktor pemeran Dudley Dursley

Source: Getty Images

Banyak penggemar yang menganggapnya tampak lebih ganteng setelah melakukan diet dan badannya jadi kurus. Namun usut punya usut, sebenarnya Melling sudah lama kehilangan berat badan sejak usia 18 tahun. Bahkan ia harus memakai fat suit untuk tampil di film akhir Harry Potter, "Harry Potter and the Deathly Hallows: Part II".


Harry Melling aktor pemeran Dudley Dursley

Source: Getty Images

"Aku pikir itu terjadi tanpa disadari ketika aku mulai kehilangan berat badan. Aku belajar di sekolah drama saat berusia 18 ketika itu berat badanku mulai berubah, bukannya aku sangat membutuhkannya tapi itu sesuatu yang terjadi begitu saja," ungkapnya, sebagaimana dilansir dari People.

Setelah turun berat badan, penampilan Harry Melling tak terlalu dikenali oleh fans. Hal ini rupanya membuat sang aktor merasa bersyukur. Pasalnya, Melling merasa ia bisa lepas dari imej Dudley Dursley yang selama ini melekat padanya, dan membuatnya mampu mengeksplorasi beragam peran lain.

"Dan aku banyak tampil setelah drama sekolah, banyak tampil di teater, aku pikir salah satu berkat dari tahap kehidupanku yang itu adalah fakta bahwa aku tidak dikenali," lanjutnya.

"Aku punya sejarah menjadi bagian dari film-film itu tapi aku juga merasa punya kesempatan untuk memulai lagi, yang mana aku pikir itu berguna," tutur pemain "The Lost City of Z" tersebut.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel