Kabar Baik! Indonesia Catat 'Hanya' 2.897 Kasus Baru COVID-19, Ini Data Lengkapnya
Nasional

Rabu (28/10) kemarin Indonesia mencatat 4 ribu lebih kasus baru COVID-19, kemudian menurun pada Kamis (29/10) di 'kepala 3'. Dan hari ini (30/10) makin menurun dengan 2.897 kasus baru.

WowKeren - Indonesia pernah dihadapkan dengan krisis yang cukup mengkhawatirkan ketika jumlah kasus positif COVID-19 bertambah di atas 4 ribu setiap harinya. Bahkan ada satu momen ketika jumlah kasus positif harian ini hampir menyentuh level 5 ribu.

Namun sebuah kejadian mencengangkan terjadi pada Jumat (30/10) hari ini. Sebab hari ini Indonesia "hanya" melaporkan 2.897 kasus positif COVID-19 alias tidak sampai menyentuh "kepala 3".

Kabar Baik! Indonesia Catat \'Hanya\' 2.897 Kasus Baru COVID-19, Ini Data Lengkapnya-1

Twitte/BNPB

Sejatinya ini tetap bukan angka yang sedikit. Namun, dilansir dari infografis yang diunggah di akun Twitter resmi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), tren penurunan jumlah kasus positif baru ini terjadi sejak 3 hari terakhir, dimulai pada Rabu (28/10) kemarin.

Kabar Baik! Indonesia Catat \'Hanya\' 2.897 Kasus Baru COVID-19, Ini Data Lengkapnya-2

Twitter/BNPB

Dengan tambahan 2.897 kasus positif, maka jumlah pasien COVID-19 yang sudah dikonfirmasi Indonesia mencapai 406.945 orang. Angka ini didapat dari pemeriksaan terhadap 24.854 spesimen, sedangkan ada 68.292 orang yang berstatus sebagai suspek COVID-19.


DKI Jakarta masih menjadi penyumbang terbesar dengan 612 pasien positif. Kemudian Jawa Barat berada di urutan kedua dengan 320 kasus baru, disusul Sumatera Barat di posisi ketiga nasional dengan 301 pasien.

Praktis jumlah kasus sembuh COVID-19 hari ini nyaris 2 kali lipat dari jumlah pasien positif, yakni mencapai 4.517. Dengan demikian, total ada 334.295 pasien yang berhasil sembuh dari infeksi virus SARS-CoV-2 atau tingkat kesembuhannya mencapai 82,1 persen.

Kabar Baik! Indonesia Catat \'Hanya\' 2.897 Kasus Baru COVID-19, Ini Data Lengkapnya-3

Twitter/BNPB

Namun berbeda dengan hari sebelumnya, Sumbar menjadi provinsi dengan catatan kasus sembuh terbanyak mencapai 1.176 pasien. Disusul di belakangnya adalah Jakarta dengan 1.077 orang dan Jabar dengan 356 kasus.

Sedangkan terjadi pula penurunan jumlah kasus meninggal akibat COVID-19, yakni 81 jiwa. Dengan demikian total kasus meninggal kumulatifnya adalah 13.782 sampai Jumat hari ini.

Jawa Timur di posisi nomor satu dengan 18 orang, disusul Jakarta dan Jawa Tengah masing-masing 14 kasus. Hal ini juga membuat persentase kematian akibat infeksi virus Corona di Tanah Air masih di atas 3 persen.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru