Terkesan dengan Akting Park Shin Hye di Film 'Call', Jeon Jong Seo Beri Pujian Seperti Ini
Film

Saat melakukan wawancara belum lama ini, aktris cantik Jeon Jong Seo memuji keterampilan akting Park Shin Hye di film 'Call'. Penasaran? Simak penuturan lengkapnya berikut ini.

WowKeren - Baru-baru ini aktris cantik Jeon Jong Seo melakukan wawancara dengan Sports Kyunghyang. Dalam kesempatan ini dia membahas banyak hal menarik tentang Park Shin Hye yang menjadi lawan mainnya di film "Call".

Bagi Jeon Jong Seo, Park Shin Hye yang penuh dengan semangat mampu membangkitkan energinya di lokasi syuting. "Aku cenderung menyerang sedangkan Seo Yeon (karakter Park Shin Hye) harus melindungi dan bertahan," tutur Jeon Jong Seo.

"Dalam hal ini, Park Shin Hye menggunakan lebih banyak energi daripada aku. Mengikuti contoh itu, aku secara proporsional meningkatkan energi aktingku. Aku sangat senang," imbuhnya.

Lebih lanjut, Jeon Jong Seo memuji keterampilan akting Park Shin Hye yang sangat stabil. Bahkan menurutnya, keseimbangan film ini dapat terwujud berkat akting yang mumpuni dari kekasih Choi Tae Joon tersebut.

"Aku masih kurang pengalaman, jadi aku tidak bisa menunjukkan apapun yang mendekati stabilitas yang dimiliki oleh Park Shin Hye. Jika stabilitasnya kurang dari film, ceritanya bisa menjadi sangat dangkal," jelas aktris 26 tahun tersebut.


"Dia menjaga keseimbangan sampai akhir dengan berat yang sama. Jika bukan karena dia, kupikir keseimbangan film itu bisa rusak. Aku juga ingin mendapatkan kekuatan semacam itu," imbuh Jeon Jong Seo.

Terakhir, Jeon Jong Seo mengungkapkan bagaimana rasanya berada di puncak mesin pencarian setelah film "Call" dirilis. "Aku sangat terkejut. Ada banyak orang yang menonton 'Call' di Netflix dan itu menjadi topik hangat. Kupikir waktu telah benar-benar berubah," jelasnya.

"Di tengah perubahan budaya dan anggapan bahwa film hanya dapat ditonton di bisokop, sangat menyegarkan bisa melihat 'Call' membuat namanya terkenal. Aku senang karena kupikir kita membuat jalan masuk yang mengejutkan," pungkasnya.

Sementara itu, "Call" bercerita tentang dua wanita yang hidup dalam dua waktu berbeda namun dapat terhubung oleh panggilan telepon yang misterius. Park Shin Hye berperan sebagai Seo Yeon, seorang wanita yang hidup di tahun 2019 yang mencoba untuk mengubah masa lalu. Di sisi lain ada wanita bernama Young Sook (Jeon Jong Seo) yang hidup pada tahun 1999. Berbeda dengan Seo Yeon, Young Sook bertekad untuk mengubah masa depan.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel