Anak Demam Usai Divaksin, Roger Danuarta dan Cut Meyriska Panik Hingga Lakukan Ini
Instagram/cutratumeyriska
Selebriti

Roger Danuarta dan Cut Meyriska sempat panik dan bingung saat sang putra mendadak demam usai divaksin pertama kali. Menghadapi situasi tersebut, keduanya memilih lakukan ini.

WowKeren - Menjadi orangtua baru, Roger Danuarta dan Cut Meyriska mengaku masih perlu banyak belajar. Kendati tak dibantu tenaga babysitter, nyatanya Roger dan Cika, sapaan akrab Cut Meyriska, bisa meng-handle semuanya.

Namun tak dipungkiri jika beberapa waktu lalu keduanya sempat dibuat panik saat anaknya tiba-tiba demam usai divaksin. Bukan hanya demam, putra pertama Roger dan Cika yang bernama Shaquille Kaili Danuarta itu juga rewel sehingga membuat mereka semakin bingung.

"Anak kita ini habis diproses vaksin. Si baby baru dapat vaksin, ya kemarin sempat demam juga, yang pasti kita panik sih," kata Roger Danuarta saat ditemui di gedung Transmedia, Jakarta Selatan, dilansir dari detikhot, Jumat (22/1).

Roger dan Cika mengaku tak memiliki pengetahuan soal dampak anak setelah divaksinasi. Melihat kondisi Shaquille yang makin rewel usai divaksin, Cut Meyriska tak tinggal diam. Perempuan 27 tahun itu langsung mencari tahu soal efek samping vaksinasi untuk bayi.


"Nggak punya pengalaman, kan. Baru pertama kali vaksin kita (nggak tahu). Ada yang demam, ada yang nggak," ucap Cut Meyriska. "Jadinya oh yang ini demam. Jadinya lebih banyak cari tahu lagi, lebih prepare juga buat kita."

Lantaran tak ingin salah dalam bertindak, Cut Meyriska memilih untuk melakukan konsultasi pada yang lebih berpengalaman. Ia banyak bertukar pikiran dan konsultasi dengan teman, orangtua, sampai dokter.

"(Konsultasi anak demam) Ke teman iya, ke orangtua iya, ke dokter sih sekarang dokter sudah bisa chat-an, telepon segala macam," ungkap Cut Meyriska. "Jadinya dokter konsultasi yang baik, terus ke teman juga."

Setelah melewati masa-masa demam, Cut Meyriska mengatakan anaknya kini sudah kembali aktif. Menginjak 6 bulan, dikatakan Roger sang putra sudah belajar banyak hal.

"Kalau sekarang sih sudah enam bulan, udah mulai belajar makan juga, belajar merangkak juga, terus kemarin ini untuk renangnya kita pengenalan pada air saja," tutup Roger Danuarta.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru