Terendah Sejak Awal Januari 2021, RI 'Hanya' Catat 6.462 Kasus COVID-19 Baru Dalam Sehari
Nasional

Angka corona harian tersebut merupakan yang terendah sejak awal Januari 2021 hingga sekarang. Dengan demikian, jumlah kumulatif kasus COVID-19 di Tanah Air kini telah mencapai 1.223.930 kasus.

WowKeren - Angka kasus positif virus corona (COVID-19) harian Indonesia kian menurun. Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 melaporkan 6.462 kasus positif baru pada Senin (15/2) hari ini.

Angka tersebut merupakan yang terendah sejak awal Januari 2021 hingga sekarang. Dengan demikian, jumlah kumulatif kasus COVID-19 di Tanah Air kini telah mencapai 1.223.930 kasus.

Sayangnya, kasus kesembuhan COVID-19 harian juga turut menurun dalam dua hari terakhir. Indonesia melaporkan 6.792 pasien COVID-19 sembuh pada hari ini. Sehingga total sudah ada 1.032.065 pasien corona yang dinyatakan sembuh di Tanah Air.

Sementara itu, jumlah kasus kematian akibat COVID-19 bertambah sebanyak 184 pada hari ini. Dengan demikian, pandemi corona total telah merenggut nyawa 33.367 orang di Indonesia. Per hari ini, kasus COVID-19 aktif di Tanah Air juga mencapai 158.498 kasus alias 12,9 persen dari jumlah kumulatif kasus positif.


Update Corona

covid19.go.id

Sebelumnya, Satgas Penanganan COVID-19 menyatakan bahwa kasus aktif corona di Tanah Air mengalami penurunan yang signifikan. Menurut Ketua Satgas COVID-19 Doni Monardo, ada penurunan hingga 14 ribu kasus positif COVID-19 pada pekan lalu.

"Dalam kurun waktu satu minggu terakhir ada hal yang cukup menggembirakan. Pada pertemuan satu minggu yang lalu angka kasus positif kita berada pada posisi 176.000 kasus. Artinya, ada 176.000 orang yang posisinya dalam perawatan baik dalam OTG atau tanpa gejala, gejala ringan, sedang berat bahkan kritis," jelas Doni, Minggu (14/2). "Namun data yang dikeluarkan oleh tim satgas pada posisi kemarin kasus aktif kita telah turun menjadi 161 ribu orang. Telah terjadi penurunan sebanyak 14.000 (14.650) orang dalam kurun waktu sekitar satu minggu."

Namun, turunnya jumlah kasus COVID-19 ini juga berbanding lurus dengan jumlah testing yang juga mengalami penurunan, baik dengan metode PCR atau TCM. Tes pekan lalu, adalah sebanyak 230.540 atau turun sampai 19,71 persen dibandingkan pekan sebelumnya.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru