Indro Warkop Akhirnya Negatif Covid-19, Curhat Bingung dan Kesulitan Saat Isoman
Instagram/indrowarkop_asli
Selebriti

Indro Warkop membawa kabar melegakan soal kondisinya yang sudah negatif Covid-19. Indro Warkop pun mengungkap sejumlah hal yang ia alami selama menjalani isoman.

WowKeren - Kabar melegakan datang dari aktor sekaligus komedian senior, Indro Warkop. Setelah beberapa hari lalu mengumumkan terpapar Covid-19, Indro saat ini sudah dinyatakan negatif. Indro pun mengucap syukur karena sudah sembuh dari Covid-19 setelah sekitar 1 minggu menjalani isolasi mandiri.

Kabar gembira itu dibagikan Indro lewat postingan terbaru di akun sosial media miliknya. Dalam postigan tersebut, Indro turut berpesan agar masyarakat tetap diisiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Alhamdulillah hasil2 yg sudah dijalani seminggu ini, dengan segala ketidakpastian dan kebingungan tetap melakukan isoman utk kebaikan semuanya dan sampai di hari ke-8 ini sehat tanpa keluhan sama sekali. Mohon doanya bisa sehat terus ke depannya," tulis Indro pada Selasa (29/6).


"Terus akan saya serukan jagalah protokol kesehatan. Mari fokus memperbaiki keadaan dimulai dari diri sendiri, tidak ada waktu untuk yg bersikap negatif," sambungnya.

Indro pun mengungkap perasaannya selama 1 minggu menjalani isoman. Salah satu juri "SUCI" itu mengaku kebingungan dan mengalami masa-masa sulit. Meski mengeluarkan biaya yang tentunya tak sedikit, Indro rupanya tak mau membahas hal tersebut.

"Dan 1 hal yg pasti, seminggu kemarin adalah masa sulit dan membingungkan untuk saya dan keluarga. Gak perlu bahas berapa biaya yg kami habiskan untuk semua ini, yg pasti saya hanya mau bisa terus bersama keluarga selama mungkin dalam keadaan sehat," ungkapnya.

Indro pun menyampaikan terima kasih pada semua pihak yang ikut membantu kesembuhannya. Indro pun mengaku makin sadar banyak orang yang menyayanginya setelah terpapar Covid-19.

"Terima kasih untuk pendampingan Dokter2 yg memegang riwayat jantung & diabetes saya, terima kasih untuk semua pihak termasuk petugas2 swab yg saya dan keluarga repotkan. Terima kasih atas semua cinta yg dikirimkan keluarga dan teman2. Maaf gak bisa direspon satu per satu, tapi keluarga kami makin sadar bahwa kami masih disayang lebih banyak orang2 daripada yang tidak. Love you all!" pungkas Indro.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait