Ardi Bakrie Dipastikan Sudah Kembali ke Panti Rehab, Kondisi Terkini Pasca Kecelakaan Terkuak
Instagram/ardibakrie
Selebriti

Diketahui sebelumnya Ardi Bakrie mengalami kecelakaan saat latihan kick boxing. Suami Nia Ramadhani ini pun telah kembali ke rehab setelah 2 minggu dirawat di rumah sakit.

WowKeren - Suami Nia Ramadhani, Ardi Bakrie sempat mengalami kecelakaan saat latihan kick boxing. Setelah menjalani perawatan selama 2 minggu di rumah sakit, Ardi pun dipastikan sudah kembali ke panti rehab. Hal ini diungkap oleh kuasa hukumnya, Wa Ode Nur Zaenab.

"Bapak Ardi sudah kembali ke panti rehab," kata Wa Ode Nur Zaenab, pengacara Ardi Bakrie dan Nia Ramadhani dalam pesan singkat pada Sabtu (28/8), seperti dilansir dari DetikHOT.

Sementara itu untuk kondisi kepala Ardi disebut masih harus tetap dilakukan observasi. Namun hal itu tak dijelaskan secara detail oleh sang kuasa hukum.

"Terhadap benturan kepala beliau, masih tetap dalam observasi," jelas Wa Ode Nur Zaenab.


Selain itu, Wa Ode Nur Zaenab membantah kabar yang menyebut Ardi Bakrier berusaha kabur dari panti rehab hingga mengalami kecelakaan. Ia hanya membenarkan Ardi mengalami kecelakaan saat sedang kick boxing sampai membuat kepalanya terbentur di lantai. Kehadiran petugas panti rehab dalam pengawasan di rumah sakit menjadi bukti bahwa Ardi dan Nia tak melanggar aturan hukum.

"Tetap didampingi petugas dari panti rehap, karena beliau masih dalam masa rehab," tutur Wa Ode Nur Zaenab. "Tidak ada pelanggaran hukum apapun dalam insiden yang dialami oleh Pak Ardi. Semua sesuai prosedur."

Ardi yang kala itu terpeleset langsung dilarikan ke rumah sakit. Ia pun sempat drujuk ke salah satu rumah sakit di Jakarta. Meski begitu, Wa Ode Nur Zaenab tak bisa menjelaskan secara rinci parah atau tidaknya kondisi Ardi saat itu.

"Kondisi stabil dan diobservasi, yang pasti kan kepala yang membentur lantai. Sekarang di rumah sakit di Jakarta, semalam dibawa ke rumah sakit di Bogor terdekat yang ada di Bogor kemudian dirujuk ke Jakarta," ujar Wa Ode Nur Zaenab saat itu.

"Saya tidak sejauh itu tanyanya (berdarah atau tidak), tapi langsung dibawa ke rumah sakit karena kan olahraga gitu, olahraga keras juga. Jadi kalau misalnya salah jatuh harus diperiksa ya," sambung Wa Ode Nur Zaenab.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait